Sebanyak 1300 item atau buku ditemukan

Hukum Acara Perdata

Tentang Gugatan, Persidangan, Penyitaan, Pembuktian, dan Putusan Pengadilan

Buku ini sangat lengkap memuat secara komprehensif dan terperinci hal-hal yang tidak pernah diulas oleh penulis lain dalam buku dengan topik sejenis. Berdasarkan pengetahuan teori hukum yang luas dan pengalaman praktik sebagai seorang yang telah meniti karier sebagai hakim selama 40 tahun, mulai dari Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi hingga Mahkamah Agung, penulis telah berhasil menuangkan pemikirannya dengan menggabungkan kedua unsur tersebut (teori dan praktik) ke dalam penulisan buku yang bermutu ini. Dalam Edisi Kedua, buku ini berisikan tentang tata cara (prosedur) beracara di pengadilan perdata, yaitu sebelum, pada saat, dan sesudah persidangan yang dituangkan dalam 17 (tujuh belas) bab (ada tambahan tiga bab baru, yaitu bab empat sampai bab enam) dan disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan terbaru. Bab pertama membahas tentang surat kuasa mengenai pengertian, jenis, dan bentuknya. Bab dua, Bab tiga, dan Bab tujuh mengkaji tentang surat gugatan termasuk gugatan perwakilan kelompok (class action). Bab empat tentang masuknya Pihak Ketiga dalam proses perkara yang sedang berjalan. Bab lima tentang Lingkup Gugatan Citizen Lawsuit. Bab 6 tentang prejudicieel geschil antara perkara perdata dengan perkara pidana. Bab delapan tentang kekuasaan mengadili yang dimiliki hakim. Bab sembilan tentang tata cara pemanggilan dan proses yang mendahulukannya. Bab sepuluh tentang putusan akta perdamaian dikaitkan dengan sistem mediasi. Bab sebelas tentang penyitaan meliputi sita atas kapal laut dan kapal terbang. Bab dua belas tentang proses acara verstek. Bab tiga belas tentang eksepsi dan bantahan. Bab empat belas tentang gugatan rekonvensi. Bab lima belas tentang pembuktian. Bab enam belas tentang pemeriksaan setempat dan pendapat ahli dan terakhir Bab tujuh belas tentang putusan pengadilan. Setelah membaca buku ini, para pembaca akan mendapatkan pengayaan wawasan dan pengetahuan mengenai aspek-aspek hukum acara perdata secara menyeluruh. Semoga buku ini bermanfaat bagi para pencari keadilan, praktisi hukum dan umum, serta perkembangan ilmu hukum acara perdata itu sendiri di tanah air.

Semoga buku ini bermanfaat bagi para pencari keadilan, praktisi hukum dan umum, serta perkembangan ilmu hukum acara perdata itu sendiri di tanah air.

Manajemen Logistik

Buku ini menjelaskan secara detil mengenai manajemen logistik. Pembahasan dimulai pada bab 1 dengan pengantar manajemen logistik yang menjelaskan definisi dan aktivitas-aktivitas logistik. Selanjutnya pada bab 2 membahas strategi dan perencanaan logistik. Bab 3 dan 4 masing-masing membahas produk dan pelayanan konsumen dalam perspektif logistik. Pada bab 5 dibahas mengenai pemrosesan pesanan dan sistem informasi logistik. Pada bab 6 dan 7 membahas keputusan yang berhubungan dengan lokasi yaitu penentuan lokasi fasilitas dan perancangan konfigurasi jaringan. Selanjutnya pada bab 8 dan 9 membahas mengenai dasar-dasar dan keputusan-keputusan transportasi. Sedangkan bab 10 dan 11 membahas materi yang terkait dengan konsep dan keputusan - keputusan dalam pergudangan. Pada kesempatan ini kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan sehingga buku ini bisa diterbitkan dan diedarkan. Kami menyadari bahwa tak ada gading yang tak retak, demikian pula halnya buku ini masih mempunyai banyak kekurangan. Kritik dan saran sangat kami harapkan demi sempurnanya buku ini.

Buku ini menjelaskan secara detil mengenai manajemen logistik. Pembahasan dimulai pada bab 1 dengan pengantar manajemen logistik yang menjelaskan definisi dan aktivitas-aktivitas logistik.

Educational Psychology Myeducationlab + Enhanced Pearson Etext Access Card

Theory and Practice

NOTE: Before purchasing, check with your instructor to ensure you select the correct ISBN. Several versions of Pearson's MyLab products exist for each title, and registrations are not transferable. To register for and use Pearson's MyLab products, you will also need a Course ID, which your instructor will provide. Used books, rentals, and purchases made outside of Pearson If purchasing or renting from companies other than Pearson, the access codes for Pearson's MyLab products may not be included, may be incorrect, or may be previously redeemed. Check with the seller before completing your purchase. For Introduction to Educational Psychology courses. This access code card provides access to MyLab(TM) Education with Enhanced Pearson eText. The intellectual grounding and practical strategies tomorrow's teachers need to be effective instructors. Educational Psychology: Theory and Practice offers complete, up-to-date information that is presented in readable, practical ways and illustrated with engaging examples and case studies. Embedded videos and interactive activities in the Enhanced Pearson eText in MyLab Education further illustrate key concepts and facilitate application. The text makes the connection between theory and practice explicit, helping students transfer what they learn to their own teaching. The Twelfth Edition reflects ongoing changes in our learning sciences that continue to transform educational psychology and teaching, incorporating new research and practical applications of many contemporary topics. Personalize learning with MyLab Education Pearson MyLab Education is an online homework, tutorial, and assessment program designed to work with the text to engage students and improve results. Within its structured environment, students see key concepts demonstrated through real classroom video footage, practice what they learn, test their understanding, and receive feedback to guide their learning and ensure they master key learning outcomes.

The text makes the connection between theory and practice explicit, helping students transfer what they learn to their own teaching.

Hukum Perlindungan Konsumen

buku ini mengandung beberapa pokok pemikiran, di antaranya yaitu: Pertama, penjelajahan historis perlindungan konsumen perspektif Islam, Barat dan Indonesia. Kedua, mendeskripsikan hak dan kewajiban konsumen dengan pendekatan hukum Islam. Ketiga, dinamika pergeseran prinsip pertanggungjawaban dalam perlindungan konsumen. Keempat, urgensi sertifikasi halal bagi konsumen dan produsen. Buku ini sejatinya mempertanyakan, kenapa kita membutuhkan hukum perlindungan konsumen? Buku Hukum Perlindungan Konsumen yang ada di tangan pembaca ini, merupakan edisi revisi dan cetakan kedua, ditulis sesuai dengan Silabus Mata Kuliah Hukum Perlindungaan Konsumen di perguruan tinggi. Dilengkapi dengan sasaran pengajaran, kesimpulan, soal diskusi, dan peraturan perundang-undangan terkait dengan perlindungan konsumen, sehingga layak disebut sebagai buku ajar Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Buku Hukum Perlindungan Konsumen yang ada di tangan pembaca ini, merupakan edisi revisi dan cetakan kedua, ditulis sesuai dengan Silabus Mata Kuliah Hukum Perlindungaan Konsumen di perguruan tinggi.

Pengantar Hukum Perdata

Salah satu jenis hukum publik ialah hukum perdata. Van Dunne menyebut hukum perdata mengatur tentang hal-hal yang sangat esensial bagi kebebasan individu, seperti orang dan keluarganya, serta hak milik dan perikatan. Di Indonesia, peraturan hukum perdata dimuat dalam Kitab Undang-undang Hukum Perdata (KUHPer). Kitab Undang-undang Hukum Perdata merupakan kodifikasi hukum peninggalan kolonial Belanda yang sampai sekarang masih berlaku sebagai hukum perdata di Indonesia. Kitab ini masih digunakan di Indonesia karena untuk menghindari kevakuman hukum yang dapat menimbulkan ketidakpastian peraturan dalam masyarakat. Kitab Undang-undang Hukum Perdata merupakan sumber utama Hukum Perdata. Oleh karena itu, KUH Perdata juga dipelajari di perguruan tinggi, terkhusus dalam mata kuliah Hukum Perdata. Buku “Pengantar Hukum Perdata” ini diterbitkan oleh Setara Press, dan ditulis oleh Osgar S Matompo, dan disusun berdasarkan KUHPerdata Republik Indonesia. Buku ini terdiri dari 4 bab, yaitu buku I tentang Orang, buku II tentang Benda, buku III tentang Perikatan, serta buku IV tentang Pembuktian dan Kadaluarsa. Buku ini juga menerangkan substansi yang diatur dalam hukum perdata, meliputi hukum dalam hubungan keluarga dan hukum dalam pergaulan masyarakat. Buku ini memberikan pemahaman utuh mengenai konsep hukum orang, hukum keluarga, hukum benda, hukum jaminan, hukum perikatan, dan hukum perjanjian. Selain untuk mahasiswa Fakultas Hukum, buku “Pengantar Hukum Perdata” ini juga penting dan wajib dimiliki para praktisi hukum.

Melalui buku ini pembaca diberikan penjelsan yang utuh mengenai konsep hukum orang,hukum keluarga, hukum benda,hukum jaminan,hukum perikatan dan hukum perjanjian.Sehingga buku "Pengantar Hukum Perdata"ini tidak hanya penting bagi para ...