Sebanyak 77 item atau buku ditemukan

MODUL AJAR PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP ANAK USIA DINI

Judul : MODUL AJAR PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP ANAK USIA DINI Penulis : Ira Ririhena, M. Pd Ukuran : 15,5 cm x 23 cm Tebal : 140 Halaman ISBN : 978-623-6872-52-9 Lingkungan Hidup menjadi issue global dalam tatanan merawat bumi sebagai tempat tinggal dan keberlangsungan mahkluk ciptaan Tuhan. Dinamika lingkungan hidup dapat diatasi melalui berbagai strategi penanganannya sesuai kapasitas sumber daya manusia yang diberdayakan. Domain Pendidikan Lingkungan Hidup mencakup seluruh sistem pendidikan pada jenjang Perguruan Tinggi hingga Anak Usia dini. Pentingnya Pendidikan lingkungan Hidup harus dimulai sejak dini kepada anak sebagai generasi peduli alam. Anak memiliki peran untuk mengenal lingkungan hidup yang dimulai dari pengenalan dirinya sendiri, keluarga, sekolah dan masyarakat dalam mewujudkan nilai-nilai integrasi PLH AUD ke ranah lingkungan yang lebih luas. Buku ini merupakan panduan belajar bagi mahasiswa/para pelajar, pegiat dan penyintas lingkungan Hidup dan fokus kepada para guru PAUD yang menjadi ‘gerbang’ utama dalam mendidik anak usia dini. Penulis menyajikan konsep, metode, strategi PLH AUD, pedagogi PLH dan langkah-langkah praktis penerapan PLH, lingkungan ramah anak, serta bagaimana menyusun rencana belajar PLH bagi anak usia dini yang menjadi bagian integral pendidikan lingkungan hidup (PLH).

Judul : MODUL AJAR PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP ANAK USIA DINI Penulis : Ira Ririhena, M. Pd Ukuran : 15,5 cm x 23 cm Tebal : 140 Halaman ISBN : 978-623-6872-52-9 Lingkungan Hidup menjadi issue global dalam tatanan merawat bumi sebagai ...

Penguatan Pendidikan Pro-Lingkungan Hidup di Sekolah-Sekolah Untuk Meningkatkan Kepedulian Generasi Muda Pada Lingkungan Hidup

Orang bijak adalah orang yang mampu memuliakan sampah. Memuliakan sampah berarti ia memilah sampah berdasarkan jenisnya, meletakkan sampah pada tempat sesuai dengan kategorinya, dan kemudian mengelola sampah dengan kreatif. Pengelolaan sampah itu bisa melalui Bank Sampah, menjadikan sampah sebagai materi prakarya di sekolah, atau bahan kerajinan daur ulang yang banyak dikelola masyarakat. Pendeknya, sampah adalah berkah dan bisa menjadi emas Buku persembahan penerbit Best Media (GalangPressGroup)

Orang bijak adalah orang yang mampu memuliakan sampah.

Pendidikan Lingkungan Hidup dan English for Tourism

emandirian ekonomi bangsa akan tercapai dengan baik jika perekonomian masyarakat desa dapat berjalan dengan mandiri sesuai dengan visi pemerintah Republik Indonesia. Tren wisata saat ini telah beralih menuju wisata berbasis lingkungan hidup. Ekowisata menjadi solusi dalam meningkatkan ekonomi masyarakat dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan hidup. Pengembangan ekowisata tidak bisa terlepas dari pengelola dan sumberdaya manusia yang ada di dalamnya. Peningkatan daya saing sumberdaya manusia dapat dilakukan dengan peningkatan keterampilan komunikasi dan keterampilan dalam mengedukasi pengunjung untuk selalu menjaga lingkungan wisata. Buku ini diharapkan menjadi alternatif yang dapat digunakan pengelola dan pemandu wisata dalam meningkatkan keterampilan komunikasi dan layanan. Buku ini juga sebagai referensi mahasiswa dalam mata kuliah pendidikan lingkungan hidup dan english for tourism.

Buku ini juga sebagai referensi mahasiswa dalam mata kuliah pendidikan lingkungan hidup dan english for tourism.

Pendidikan Lingkungan (Environmental Education)

Permasalahan yang muncul terlihat seolah diskret satu sama lain. Seringkali solusi yang dilakukan pun bersifat parsial. Oleh karena itu masalah demi masalah pun selalu bergantian muncul seiring waktu terkait persoalan lingkungan. Dengan demikian dibutuhkan cara pandang yang komprehensif dan terintegrasi terhadap lingkungan hidup guna menemukan dan mengupayakan solusi yang simultan dan komprehensif pula. Buku ini sebenarnya merupakan pendekatan dan pintu gerbang ke arah cara pandang yang demikian. Pendekatan itu, terjabar dalam aspek pewarisan, pemeliharaan dan rekonstruksi nilai dan keterampilan hidup di antar generasi. Hal yang demikian, mau tidak mau berada dalam dimensi pendidikan. Sebab akar permasalahan lingkungan hidup tak lain tak bukan adalah “perilaku” yang merupakan ranahnya pendidikan secara formal, informal dan nonformal. Pendidikan Lingkungan (Environmental Education) ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Pendidikan Lingkungan (Environmental Education) ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.