Sebanyak 133 item atau buku ditemukan

Dasar-Dasar Manajemen Keuangan

Buku dengan judul Dasar-dasar Manajemen Keuangan merupakan buku pembelajaran, sumber refrensi dan pedoman belajar, buku ini mencakup tentang konsep dasar manajemen keuangan; manajemen modal kerja; manajemen piutang; manajemen kas; manajemen persediaan; penilaian surat berharga; konsep time value money; keputusan investasi; konsep biaya modal; resiko dalam investasi; pendanaan jangka panjang, menengah dan pendek; teori struktur modal; break even point dan kebijakan deviden.

Oleh karena itu diperlukan adanya Manajemen Resiko guna meminimisasi Kerugian yang sewaktu-waktu dapat terjadi. Menurut Jorion (1997) terdapat Tiga Jenis Resiko pada Perusahaan yaitu : 1. Resiko Bisnis (Business Risk) Resiko yang ...

EKONOMI MANAJERIAL

Buku EKONOMI MANAJERIAL ini Berisi 9 bab yang berkaitan dengan Konsep Manajemen ekonomi, antara lain; Pengantar Eknomi Manajerial, Konsep-Konsep Dasar Teori Permintaan, Penawaran Dan Keseimbangan, Pasar Persaingan Sempurna dan lainnya. Semoga Buku ini dapat memberikan wawasan baru bagi para pihak yang konsen di bidang ekonomi manajemen, melalui buku ini diharapkan dapat memberikan

Buku EKONOMI MANAJERIAL ini Berisi 9 bab yang berkaitan dengan Konsep Manajemen ekonomi, antara lain; Pengantar Eknomi Manajerial, Konsep-Konsep Dasar Teori Permintaan, Penawaran Dan Keseimbangan, Pasar Persaingan Sempurna dan lainnya.

BUKU AJAR EKONOMI KESEHATAN

Paradigma lama menempatkan bidang kesehatan sebagai komplemen yang menyertai masalah yang terjadi pada rakyat dan bangsa Indonesia, sehingga pengartiannya untuk memperbaiki, meningkatkan taraf hidup masyarakat bidang kesehatan selalu dikesampingkan dibanding dengan bidang lain, bahkan upaya meningkatkan kesehatan masyarakat dinilai sebagai cost center semata. Namun sekarang paradigma baru kesehatan dijadikan sebagai investasi yang signifikan bagi bangsa ini, upaya peningkatan derajat kesehatan merupakan profit center untuk kemajuan bangsa Indonesia. Hal ini dikarenakan variabel-variabel kesehatan sudah dapat dikuantitatifkan dan diterjemahkan dalam ukuran-ukuran ekonomi. Mata kuliah ini merupakan integrasi dua cabang ilmu yang sudah mapan yaitu Ilmu ekonomi dan kesehatan masyarakat. Hal-hal yang melingkupi bidang ekonomi, seperti: Konsep ekomomi, suply-demand, pendapatan, lembaga keuangan, pelaku ekonomi sampai pembangunan ekonomi nasional sangat diperlukan bagi sarjana kesehatan dimana seorang sarjana kesehatan merupakan harus mampu melakukan perencanaan dan manajerial. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah kosentrasi Administrasi Kebijakan Kesehatan yang harus dikuasai oleh sarjana kesehatan masyarakat, sehingga hadirnya buku ajar ini akan menambah khazanah berpikir mahasiswa saat mengikuti perkuliahan ini.

Paradigma lama menempatkan bidang kesehatan sebagai komplemen yang menyertai masalah yang terjadi pada rakyat dan bangsa Indonesia, sehingga pengartiannya untuk memperbaiki, meningkatkan taraf hidup masyarakat bidang kesehatan selalu ...

Pengantar Ilmu Pemerintahan

Buku ini berusaha memperkenalkan bagaimana mengetahui dan memahami proses penyelenggaraan pemerintahan dalam suatu negara dengan berbagai fenomena dan problematika yang terjadi. Dalam buku ini, tidak hanya mengutamakan pemahaman pada materi saja, tetapi juga menjelaskan dengan tepat secara kontekstual. Untuk itu, sifat penyajiannya lebih informatif dari pada substantif, mengingat karakteristik buku pengantar yang meletakan dasar-dasar menuju pada pemahaman lebih lanjut tentang Ilmu Pemerintahan.

Untuk itu, sifat penyajiannya lebih informatif dari pada substantif, mengingat karakteristik buku pengantar yang meletakan dasar-dasar menuju pada pemahaman lebih lanjut tentang Ilmu Pemerintahan.

Bank & Lembaga Keuangan Modern Lainnya

Dalam dunia yang serba modern saat ini lembaga keuangan memegang peranan penting dalam proses pembangunan nasional. Lembaga keuangan berfungsi sebagai intermediatori antara masyarakat yang mempunyai dana dan masyarakat yang membutuhkan dana. Secara umum definisi dari tembaga Keuangan adalah “setiap perusahaan yang bergerak di bidang keuangan, menghimpun dana, menyalurkan dana atau kedua-duanya.” Pada Bagian Pertama buku ini yang terdiri dari sembilan bab yang membahas tentang lembaga kevangan bank yang teridiri dari: (1) Overview Lembaga Kevangan; (2) Sejarah Bank; (3) Bank Indonesia; (4) Bank Umum; (5) Kegiatan Menerima Dana; (6) Kegiatan Menyalurkan Dana; (7) Kegiatan Layana Jasa; (8) Bank Syariah; dan (9) BPR. Dalam bab ini penulis mencoba menghadirkan suatu hal yang baru dengan memadukan pengalaman di bidang profesional sebagai seorang karyawan di industri perbankan, finance dan pasar modal yang dikombinasikan dengan pengalaman sebagai akader di beberapa perguruan tinggi selama belasan tahun lamanya. Pada Bagian Kedua buku ini yang terdiri dari sebelas bab, yang membahas tentang lembaga keuangan nonbank yang terdiri dari: (1) Fintech; (2) Perusahaan Pembiayaan Infrastruktur; (3) Leasing; (4) Anjak Piutang; (5) Kartu Kredit, (6) Modal Ventura; (7) Pega- daian; (8) Asuransi; (9) Pasar Modal; (10). Pasar Uang dan Valuta Asing; dan (11) Dana Pensiun yang juga tidak terlepas dari pengalaman penulis sebagai seorang profesional di bidang keuangan seperti di perusahaan leasing, di bidang pasar modal, di bidang asuransi dan bidang keuangan lainnya yang pernah bersentunan dengan pekerjaan yang lalu. Pada pembahasan Bagian Ketiga buku ini terdiri dari dua bab yang membahas tentang lembaga keuangan independen merupakan suatu hal yang baru secara terpisah dari lembaga kevangan bank dan nonbank. Penulis menambahkan lembaga keuangan in- dependen sebagai salah satu unsur dalam lembaga keuagan yang secara fungsinya tidak melakukan kegiatan menerima dana (saving), menyalurkan dana (lending/financing) dan melayani jasa (service). Lembaga keuangan independen menjalankan fungsinya sebagai pengaturan, pengawasan, pemeriksaan dan penyidikan serta penjamin kegiatan lembaga keuangan bank dan nonbank. Lembaga keuangan independen ini terdiri dar; 1) Otoritas Jasa Keuangan (0)K), dan (2) Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Dalam dunia yang serba modern saat ini lembaga keuangan memegang peranan penting dalam proses pembangunan nasional.

Psikologi Industri dan Organisasi (Konsep dan Implementasi)

Buku ini menyajikan pengetahuan mengenai psikologi industri dan organisasi dalam konsep dan penerapannya dalam organisasi. Kehadiran buku ini diharapkan dapat menjadi referensi serta tambahan ilmu dan pengetahuan kepada para pembaca. Sistematika penyusunan buku dalam bentuk book chapter ini terdiri atas empat belas bab, dan diberi judul Psikologi Industri dan Organisasi (Konsep dan Implementasi). Dalam penyusunan buku ini, tentunya masih terdapat banyak kekurangan, karena sejatinya kesempurnaan itu hanya milik Sang Pencipta. Oleh karena itu, kami sangat mengharapkan saran dan masukan dari para pembaca demi penyempurnaan karya selanjutnya.

Sistematika penyusunan buku dalam bentuk book chapter ini terdiri atas empat belas bab, dan diberi judul Psikologi Industri dan Organisasi (Konsep dan Implementasi).

BUKU AJAR PANCASILA

Buku ini menjadi pedoman ajar bagi mahasiswa dalam matakuliah Pancasila. Setelah mengikuti perkuliahan Pancasila diharapkan mahasiswa mampu memahami, menjelaskan, dan menganalisis konsep ideologis Pancasila sebagai ideologi negara serta secara kreatif dan inovatif mengaplikasikannya pada berbagai keputusan-keputusan etis.

Buku ini menjadi pedoman ajar bagi mahasiswa dalam matakuliah Pancasila.

Relasi Media dan Kampus (Rekam Jejak FISIP UMSU dalam Tata Kelola Pendidikan Tinggi di Era Industri 4.0 dan Masa Pandemi Covid-19)

Buku ini memberikan gambaran bagaimana FISIP UMSU menjawab berbagai tantangan, sekaligus menjadikan berbagai kesulitan yang dihadapi menjadi peluang. Menariknya buku ini juga menjawab bagaimana FISIP UMSU tetap berjalan dan mampu mempertahankan kepercayaan publik melalui pemanfaatan media sosial serta mempertahankan hubungan baik dengan para pengelola media.

Annals of Tourism Research, 89, 103216. https://doi.org/10.1016/j.annals.2021.103216 Kusuma, S. (2016). Posisi media cetak di tengah perkembangan media online di Indonesia. Jurnal InterAct, 5(1), 56–71. Latief, H. (2013). Agama dan ...

Nubar - Tokoh Pendidikan Dunia (Jabar #58) Jilid 1

Dunia pendidikan sedang menjadi fokus perhatian. Segala aktivitas berbau pendidikan menjadi sorotan. Tokoh pendidikan wajib menjadi panutan. Perannya sangat besar dalam perkembangan kemajuan pendidikan. Dua puluh satu tokoh pendidikan dunia dalam dan luar negeri disajikan dalam buku ini. Sudahkah mengetahui hasil pemikiran para tokoh seperti; Lev Vygotsky, Ikhwan Al-Shafa, Friedrich Wilhelm August Froebel, Taufiqi Bravo Viec, Abdullah Gymnastiar? Siapa lagi enam belas tokoh lainnya? Jawabannya ada dalam buku ini. Dua puluh satu artikel mengupas tuntas buah pemikiran dua puluh satu tokoh penting dalam dunia pendidikan. Pemikiran dan karya-karya mereka menjadi referensi berharga untuk menciptakan pendidikan berkualitas.

Gerakan Thawalib adalah gerakan yang dibangun kaum reformis Islam di Sumatera Barat yang dipengaruhi oleh pemikiran ... Rasuna Said kemudian mendalami agama pada Haji Rasul atau Dr. H. Abdul Karim Amrullah yang mengajarkan pentingnya ...

DINAMIKA PSIKOLOGI PENDIDIKAN ISLAM

Buku ini merupakan bagian – ringkasan - dari beberapa disertasi bidang Psikologi Pendidikan Islam (PPI) yang ditulis di Program Doktor UMY. Hingga April 2020, Program Doktor PPI UMY sudah melahirkan 91 Doktor bidang PPI. Sudah banyak tema riset disertasi yang ditulis oleh mahasiswa PPI, baik yang menempuh studi dengan biaya sendiri, maupun melalui pro-gram beasiswa Kemenag 5000 Doktor. Sungguh baik jika semua hasil disertasi tersebut dipublikasikan dalam bentuk jurnal dalam dan luar negeri. Terlebih lagi bila dipublikasikan dalam bentuk ringkasan disertasi seperti dalam buku ini. Ke depan akan lebih baik lagi jika semua disertasi diterbitkan dalam bentuk penulisan utuh disertasi berwujud buku. Sejauh ini, sudah banyak tema riset yang ditulis yang jika diklasifikasikan diantarnya sebagai berikut: Pertama, terkait tema psikologi dalam bentuk prilaku, diantaranya tentang topik: Model pendidikan pranikah pengan-tin remaja; Hubungan sexual pranikah mahasiswi anak TKI; Prilaku kenakalan remaja; Kecurangan akademik (academic fraud) dan Motivasi belajar santri. Kedua, tema tentang metode pengajaran, diantaranya tentang topik: Psikologi dan metodologi pengajaran bahasa Arab; Fun card sebagai media pembelajaran; Model quantum learning. Ketiga, terkait tentang studi teks, seperti: Konseling spiritual Tunjuk Ajar Melayu; Nilai pendidikan karakter Serat Sasana Sunu. Keempat, tentang tema pendidikan, kecerdasan dan karakter, diantaranya tentang topik: Multiple intelligence; Pen-didikan karakter di pesantren Pabelan, Boarding school, SLB dan SDIT; Pendidikan Keluarga muslim minoritas; Pendidikan di kalangan masyarakat miskin; Pola asuh orangtua anak vi berprestasi; Pendidikan karakter dalam AIK; Haji berulangkali dan kematangan emosi; Parenting, dan lain-lain. Keempat, tema yang terkait kepemimpinan dan komunitas yakni tentang: Kepemimpinan kepala sekolah dan profesio-nalitas guru; Muslimah karir; Psikologi PKL; Kecemasan aparatur negara (bureaucratic anxiety); Kohesivitas muslim Pangestu; EQ dan SQ dosen; Pendidikan anak dalam keluarga muslim kontemporer; Pola asuh kiyai dan kemandirian santri; Model pendidikan entrepreneurship; Psikologi pensiun; Model kepemimpinan Unggah-ungguh Basa dan Basa Semu. Masih ada beberapa topik disertasi lainnya yang belum dituliskan di pengantar ini. Kelima, penulisan disertasi secara konseptual dalam Quran maupun Hadis, seperti: Pendidikan karakter dalam Islam; Konsep ‘ibadurrahman dalam Quran; Konsep syukur; Konsep akal sehat; Ruhiologi; Pengendalian emosi. Mengakhiri pengantar ini, ke depan menarik pula untuk dijadikan topik disertasi tentang warisan psikologi pendidikan ulama klasik serta kontekstualisasinya di zaman kini. Demikian pula kajian epistemologis ranah psikologi pendidikan Islam klasik dan kontemporer, serta integrasinya dengan wilayah Islamic studies kontemporer, selain juga riset lanjutan aplikatif psikologi pendidikan Islam seperti yang tertera diatas. Semoga buku kedua PPI UMY ini akan disusul dengan terbitan yang ketiga dan seterusnya.

Model Pendidikan Karakter pada Usia Anak-anak Data model pendidikan karakter pada usia anakanak diperoleh dari enam judul penelitian. Penelitian pengembangan model pendidikan karakter pernah dilakukan oleh Umi Faizah, Zidniyati, ...