Sebanyak 187 item atau buku ditemukan

Praktikum Komputer untuk Akuntansi

Melalui buku Praktikum Komputer untuk Akuntansi: Program Studi S-1 Akuntansi ini, akan diterapkan penggunaan komputer untuk mengolah transaksi akuntansi dengan menggunakan paket aplikasi software Accurate yang merupakan peranti lunak akuntansi buatan Indonesia yang tentunya telah disesuaikan dengan standar akuntansi dan peraturan perpajakan di Indonesia, juga digunakan Microsoft Excel. Olah data akuntansi dengan Excel adalah hal yang menarik, karena Excel merupakan peranti lunak yang dapat dijangkau oleh hampir semua kalangan user. Excel digunakan bukan sekadar untuk menjalankan fungsi perhitungan dan pembuatan tabel saja, tetapi bagaimana dapat dioptimalkan menjadi sebuah program aplikasi akuntansi yang diproses secara otomatis dan sistematis sehingga user diharapkan dapat "merancang sendiri" program akuntansi menggunakan spreadsheet dengan memanfaatkan berbagai fasilitas yang tersedia pada Excel, dan mengembangkannya menjadi paket program akuntansi, serta mampu membandingkan dengan paket aplikasi software akuntansi yang telah banyak diperkenalkan. Buku ini merupakan revisi edisi sebelumnya dengan penyempurnaan beberapa bagian pada Accurate juga Excel, serta penambahan latihan soal. Buku ini tidak dimaksudkan untuk memberikan suguhan yang siap pakai, tetapi lebih ditekankan pada memberikan dasar untuk perancangan sistem akuntansi. Diharapkan buku ini dapat memberikan banyak manfaat dalam penerapan ilmu akuntansi.

Melalui buku Praktikum Komputer untuk Akuntansi: Program Studi S-1 Akuntansi ini, akan diterapkan penggunaan komputer untuk mengolah transaksi akuntansi dengan menggunakan paket aplikasi software Accurate yang merupakan peranti lunak ...

Praktikum Perpajakan

Program Studi S-1 Akuntansi

Buku Praktikum Perpajakan ini disusun dengan tujuan untuk memberi latihan dan pemahaman tentang perpajakan. Sasaran utama dan menyeluruh untuk mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah Praktikum Perpajakan. Buku ini menekankan pada penyelesaian kasus-kasus sampai pada pengisian formulir serta pelaporannya dalam SPT (Surat Pemberitahuan) yang telah disesuaikan dengan peraturan dan undang-undang perpajakan yang berlaku saat ini. Buku praktikum ini terdiri dari kasus tentang Pajak Penghasilan Pasal 21, Pajak Penghasilan baji Wajib Pajak Orang Pribadi, Wajib Pajak Badan, dan Pajak Pertambahan Nilai. Buku ini layak dibaca dan dimiliki oleh mahasiswa dan semua orang yang ingin memahami perpajakan. Selamat membaca buku ini.

Buku Praktikum Perpajakan ini disusun dengan tujuan untuk memberi latihan dan pemahaman tentang perpajakan. Sasaran utama dan menyeluruh untuk mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah Praktikum Perpajakan.

Praktikum PPh Pemotongan dan Pemungutan - PPh Pasal 21/26

Penyusunan buku Praktikum PPh Pemotongan dan Pemungutan PPh Pasal 21/26 bertujuan mempermudah mahasiswa untuk mengaplikasikan peraturan-peraturan perpajakan dalam penghitungan dan pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Masa PPh Pasal 21/26. Dalam buku ini, soal-soal yang disajikan berupa studi kasus yang komprehensif (latihan soal beberapa transaksi pembayaran sampai dengan pengisian SPT) dan mencakup kasus-kasus yang mendekati praktik-praktik di lapangan. Mahasiswa juga dapat mengerjakan soal secara parsial dalam studi kasus-studi kasus yang ada dalam buku ini. Buku praktikum ini juga menjelaskan secara singkat ketentuanketentuan peraturan perpajakan terkait penghitungan PPh Pasal 21/26, antara lain ketentuan Tarif PPh, batasan Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP), biaya jabatan, biaya pensiun, dan pedoman atau tata cara penghitungan PPh Pasal 21/26. Harapannya mahasiswa dapat dengan mudah dan cepat memperoleh acuan ketentuan penghitungan PPh Pasal 21/26 pada saat mengerjakan studi kasus.

Penyusunan buku Praktikum PPh Pemotongan dan Pemungutan PPh Pasal 21/26 bertujuan mempermudah mahasiswa untuk mengaplikasikan peraturan-peraturan perpajakan dalam penghitungan dan pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Masa PPh Pasal 21/26.

Praktikum Perpajakan

Program Studi S-1 Manajemen

Pajak adalah kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan. Berdasarkan undang-undang, pajak bersifat memaksa tanpa mendapatkan imbalan secara langsung, Namun demikian, pajak digunakan untuk keperluan negara yang sebesar-besarnya demi kemakmuran rakyat. Sebagai kontribusi yang wajib dilaksanakan, penting bagi pribadi atau badan untuk mengerti perhitungan pajak. Buku ini secara khusus mengajak kita untuk belajar menghitung beberapa pajak yang ada. Selain itu, buku ini memuat contoh-contoh yang akan membantu kita untuk memahami, menganalisis, dan menghitung pajak, antara lain Pajak Pertambahan Nilai Usaha Perdagangan, Kasus Pajak Penghasilan Pasal 21/Pasal 26, SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi Nonusahawan, SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi-Usahawan, Pajak Penghasilan Badan.

Pajak adalah kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan.

Praktikum Pajak Penghasilan (PPh BADAN)

Buku Praktikum Pajak Penghasilan (PPh BADAN) bertujuan agar mahasiswa mudah mengaplikasikan konsep-konsep Pajak Penghasilan khususnya Wajib Pajak Badan. Buku ini menyajikan penghitungan dan pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan PPh Wajib Pajak Badan. Soal-soal yang disajikan berupa studi kasus komprehensif (latihan soal beberapa transaksi pembayaran sampai dengan pengisian SPT) dan mencakup kasus-kasus yang identik dengan praktik-praktik di lapangan. Mahasiswa juga dapat mengerjakan soal secara parsial dalam studi kasus-studi kasus yang ada dalam buku ini. Buku ini juga menjelaskan secara singkat ketentuan-ketentuan peraturan Pajak Penghasilan Wajib Pajak Badan terkait, antara lain Subjek Pajak, Objek Pajak, Biaya Fiskal dan Non Fiskal, Rekonsiliasi Fiskal, dan Praktik Pengisian SPT Tahunan PPh Badan. Penulis berharap buku praktikum ini dapat menjadi acuan bagi mahasiswa dalam memahami ketentuan pengisian SPT Tahunan PPh Badan.

Buku Praktikum Pajak Penghasilan (PPh BADAN) bertujuan agar mahasiswa mudah mengaplikasikan konsep-konsep Pajak Penghasilan khususnya Wajib Pajak Badan.

Praktikum Perpajakan

Program Studi S-1 Manajemen Tahun Ajaran 2019/2020

Buku Praktikum Perpajakan: Program Studi S-1 Manajemen ini disusun dengan tujuan memberi latihan dan pemahaman menyeluruh kepada mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah Praktikum Perpajakan. Buku ini menekankan pada penyelesaian kasus-kasus sampai pada pengisian formulir serta pelaporannya dalam SPT (Surat Pemberitahuan), baik masa ataupun tahunan. Kasus-kasus perpajakan yang dimuat terdiri dari PPN dan PPnBM, PPh OP 1770 S, PPh 21, dan PPh Badan.

Buku Praktikum Perpajakan: Program Studi S-1 Manajemen ini disusun dengan tujuan memberi latihan dan pemahaman menyeluruh kepada mahasiswa yang sedang menempuh mata kuliah Praktikum Perpajakan.

Praktikum Pengauditan Pemrosesan Data Elektronik(PDE)

Kasus: PT Sarana Makmur

Bahan Praktikum Pengauditan Pemrosesan Data Elektronik (PDE) Kasus: PT Sarana Makmur ini disusun dengan maksud memberi latihan kepada para mahasiswa agar mendapatkan informasi gambaran yang jelas tentang prinsip pokok dan penyiapan kertas kerja pemeriksaan dan memberikan latihan pengauditan PDE.

Auditing Petunjuk Praktis Pemeriksaan Akuntan oleh Akuntan Publik. Jakarta: Penerbit Salemba Empat. Arens, Alvin A; Mark S. Beasley; Randal J Elder. 2011. Auditing dan Assurance Service. Edisi ke-13. Englewood Cliffs, New Jersey: ...

Praktikum Pengantar Akuntansi Dengan Case Study & Problem Based Learning

Akuntansi dapat diartikan dengan berbagai cara, tergantung dari segi apa kita memandangnya. Tetapi pada umumnya kalangan praktisi dan para penulis lebih kerap mendefinisikan akuntansi itu dari segi kegiatan yang tercakup di dalamnya. Menurut “American Accounting Association”, pengertian akuntansi adalah proses mengidentifikasi, mengukur, dan melaporkan informasi ekonomi untuk memungkinkan dilakukannya penilaian dan pengambilan keputusan secara jelas dan tegas bagi pihak – pihak yang menggunakan informasi tersebut. Secara umum, akuntansi adalah suatu proses pengumpulan, pengidentifikasian pencatatan, dan pengikhtisaran data keuangan, serta laporan kepada pihak yang menggunakannya, yang kemudian ditafsir guna mengambil keputusan ekonomi.

Akuntansi dapat diartikan dengan berbagai cara, tergantung dari segi apa kita memandangnya.

Praktikum Pengauditan PDE

Bahan Praktikum Pengauditan PDE ini disusun dengan maksud memberi latihan kepada para peserta agar mereka mendapat gambaran yang jelas tentang prinsip-prinsip pokok dan penyiapan kertas kerja pemeriksaan. Selain itu juga memberi latihan Pengauditan PDE. Praktikum Pengauditan PDE ini direncanakan untuk tatap muka 14 kali di dalam kelas dengan masing-masing pertemuan selama 150 menit.

Auditing DDC'23 : 657.45 KATA PENGANTAR Syukur Alhamdulillah kami panjatkan kehadiran Allah SWT yang.

Praktikum Akuntansi

Kasus: PT Cemerlang Tekstil

Bahan praktikum akuntansi ini disusun dengan tujuan untuk memberi latihan kepada mahasiswa yang telah mempelajari dan memahami konsep akuntansi. Materi latihan yang digunakan dalam buku praktikum ini juga memberikan beberapa contoh penerapan PSAK berbasis IFRS dalam pelaporan keuangan perusahaan. Peserta praktikum seolah-olah diajak ke dalam perusahaan dan ditugaskan untuk menyelenggarakan proses akuntansi, perhitungan harga pokok produksi, penyusunan laporan posisi keuangan, laporan laba rugi komprehensif, dan laporan arus kas sebuah perusahaan manufaktur. Perusahaan tersebut adalah perusahaan anggapan yaitu PT Cemerlang Tekstil yang bergerak di bidang industri tekstil.

Selain sebagai pengajar, penulis juga memperoleh pengalaman di bidang akuntansi dan auditing dengan ikut bergabung menjadi partnerpada Kantor Akuntan Publik Bambang, Sutjipto Ngumar, & Rekan. Krisna Damayanti, S.E., M.M., Ak., ...