Sebanyak 83 item atau buku ditemukan

Sistem Informasi Manajemen Perikanan

Buku Sistem Informasi Manajemen Perikanan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman dan wawasan kepada pembaca khususnya mahasiswa tentang bagaimana sistem informasi scat ini berperan terhadap perkembangan perikanan di era revolusi industri 4.0. Buku ini dilengkapi contoh-contoh aplikasi sistem informasi di bidang perikanan sebagai contoh kreatif dalam menciptakan ide-ide baru di bidang perikanan dengan pemanfaatan teknologi dan sistem informasi. Buku ini juga memberikan sudut pandang baru tentang pentingnya multidisipliner keilmuan antara bidang sistem informasi dan bidang perikanan yang lebih efektif, efisien, dan berkelanjutan. Buku Sistem Informasi Manajemen Perikanan merupakan buku ajar yang terdiri dari 6 bab yang telah diseusaikan dengan Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) Sistem informasi Manajemen Perikanan. Pada setiap bab terdapat tujuan instruksional, konsep materi, contoh aplikasi atau studi kasus, dan latihan soal untuk evaluasi mandiri. Bab 1 menjelaskan peran teknologi dan sistem informasi pada bidang perikanan. Bab 2 menjelaskan konsep sistem informasi dan contoh-contoh aplikasi penerapannya di bidang perikanan. Bab 3 menjelaskan konsep sistem informasi manajemen sebagai bagian dari sistem informasi dan contoh aplikasinya pada bidang perikanan. Bab 4 menjelaskan pengembangan sistem informasi. Bab 5 menjelaskan konsep e-business dan e-commerce di bidang perikanan sebagai pembelajaran mahasiswa membangun bisnis. Bab 6 menjelaskan aplikasi sistem informasi geografis di bidang perikanan untuk pemetaan sumber daya perikanan.

Buku Sistem Informasi Manajemen Perikanan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman dan wawasan kepada pembaca khususnya mahasiswa tentang bagaimana sistem informasi scat ini berperan terhadap perkembangan perikanan di era revolusi industri ...

Beda Agama Hidup Rukun

Buku ini terinspirasi oleh sebuah kondisi kerukunan antar-umat beda agama di Pesantren Bali Bina Insani Yayasan La Royba (BBI-YLR) Tabanan Bali. Guru Muslim dan Hindu saling membangun kerukunan dalam memberikan ilmunya kepada para santri. Paradigma Pesantren BBI-YLR dalam merekrut guru-guru beragama Hindu didasari oleh sikap toleran. Konstruksi kerukunan antar-umat beda agama di Pesantren BBI-YLR merupakan praktik terbaik (best practice) yang dapat direplikasi oleh banyak pihak di banyak tempat. Lebih dalam tentang konstruksi kerukunan ini dapat dipahami melalui buku Beda Agama Hidup Rukun yang merupakan hasil penelitian lapangan bersifat kualitatif di sebuah tempat yang memang memberikan contoh terbaik bagi kerukunan umat.

Selain itu, iman kepada Allah dan Hari Akhir merupakan hal yang fundamental dalam iman, tapi bukan berarti tanpa mengimani Muhammad, karena makna iman dalam Islam adalah mempercayai dalam hati dan diucapkan secara lisan, serta diamalkan ...

Konsep Dasar Bahasa Indonesia

Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi yang digunakan oleh bangsa Indonesia dalam berkomunikasi dan digunakan sebagai bahasa pengantar. Bahasa Indonesia disebut sebagai bahasa resmi Republik Indonesia sebagaimana disebutkan dalam UUD 1945 pasal 36. Bahasa Indonesia juga merupakan bahasa persatuan bangasa Indonesia sebagaimana disiratkan dalam Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928. Meski demikian, hanya sebagian kecil dari penduduk Indonesia yang benar-benar menggunakannya sebagai bahasa ibu karena dalam percakapan sehari-hari yang tidak resmi, masyarakat Indonesia lebih suka menggunakan bahasa daerahnya masing-masing sebagai bahasa ibu, seperti bahasa melayu pasar, bahasa jawa, bahasa sunda, dan bahasa lainnya.

Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi yang digunakan oleh bangsa Indonesia dalam berkomunikasi dan digunakan sebagai bahasa pengantar.

Sejarah pendidikan daerah Lampung

Lampung Uara 3 . ... Raja ini diceritakan tewas dalam peperangan melawan anak buahnya sendiri yang datang dari daerah Danau Ranau yang telah memeluk agama Islam Salah satu kebiasaan suku Lampung adalah membuat tebat - tebat 6.

Manajemen Rantai Pasok Konstruksi

Manajemen rantai pasok (supply chain management) adalah konsep ilmu dari industri manufaktur yang kemudian diadopsi kedalam konstruksi. Oleh karena itu manajemen rantai pasok konstruksi diartikan sebagai metode terintegrasi antara dari hulu ke hilir yang melibatkan pihak-pihak dalam proyek konstruksi yaitu owner, konsultan, kontraktor, sub kontraktor, dan supplier untuk kesuksesan proyek. Buku ini membahas tentang pengenalan proyek konstruksi, manajemen rantai pasok secara umum, konsep rantai pasok konstruksi, konsep mikro meso makro rantai pasok, tantangan rantai pasok konstruksi, efisiensi rantai pasok material dan peralatan konstruksi, pengukuran kinerja rantai pasok konstruksi, Supply Chain Operations Reference (SCOR), dan studi kasus pengukuran kinerja rantai pasok konstruksi. Secara detail penjelasan isi buku disertai dengan gambar yang memudahkan dalam pemahaman manajemen rantai pasok konstruksi.

Alur sistem pasokan Alur pasokan dapat dikelompokkan dalam dua bagian yaitu 1. Alur pasokan yang spesifik Alur pasokan yang spesifik sering menyebabkan pengekspor atau pengimpor dan biasanya membentuk alur pasokan lebih sederhana.

Secrets of the Dragon - New Edition: Filosofi Kepemimpinan pada Tubuh Naga beserta Tipe-Tipe Kepemimpinan Naga

Buku ini adalah sebuah buku kepemimpinan berdasarkan seni kepemimpinan Tionghoa yang berumur lebih dari 4000 tahun. Berisi tentang berbagai petuah kepemimpinan yang dilukiskan dalam lambang Naga Tionghoa atau Ular Naga yang biasa dikenal di negara Timur jauh. Yang menarik dari buku ini adalah penggambaran kepemimpinan yang sejatinya sangat rumit dalam satu gambar naga, sehingga mudah diingat dan dipahami. Ini suatu yang wajar mengingat pada zaman itu tulisan masih sangat sulit, hingga suatu pesan harus ditulis dengan metode seefisien mungkin dan ini berdampak positif pada pesan itu sendiri. Bayangkan, hanya dengan melihat lambang naga, kita bisa langsung mengingat kembali dan merefleksikan diri dengan berbagai metode kepemimpinan yang rumit. Namun keefisienan ini bukannya tanpa dampak negatif. Orang biasa tidak akan bisa langsung mengerti tanpa ada yang memberi penjelasannya terlebih dahulu. Itulah sebabnya pesan ini dengan mudah dirahasiakan dan dikubur oleh para pemimpin negeri Naga. Rakyat jelata bisa melihatnya setiap hari dan mengetahui lambang kepemimpinan dan kekuasaan, namun tidak tahu arti sesungguhnya. Inilah sebabnya rahasia lambang naga terkubur ribuan tahun lamanya dan baru terungkap dengan menggabungkan berbagai penelitian dan naskah-naskah sastra yang terpecah-pecah. Suatu buku istimewa yang unik, enak di baca, penuh cerita, dan akan memperkaya khazanah ilmu kepemimpinan dunia. Catatan: buku ini berpasangan dengan buku lainnya yang berjudul Dragon Slayer Strategy

Suatu buku istimewa yang unik, enak di baca, penuh cerita, dan akan memperkaya khazanah ilmu kepemimpinan dunia. Catatan: buku ini berpasangan dengan buku lainnya yang berjudul Dragon Slayer Strategy