Sebanyak 54 item atau buku ditemukan

PENGADILAN PAJAK :Upaya Kepastian Hukum dan Keadilan bagi Wajib Pajak. Edisi ke II Tahun 2022

Membaca buku kecil ini tentang Pengadilan Pajak akan diperoleh ilustrasi dinamika dan dialektika sarana bagi Wajib Pajak untuk mendapatkan kepastian hukum dan keadilan atas sengketa pajaknya. Oleh karenanya, penyelesaian sengketa pajak dipandang sebagai suatu hal yang signifikan dalam peningkatan integritas Wajib Pajak dan Fiskus (aparat perpajakan). Kepastian hukum dan keadilan yang dihasilkan oleh putusan penyelesaian sengketa pajak dijadikan sebagai ukuran bagi Wajib Pajak bahwa Fiskus telah menjalankan tugasnya dengan benar. Dengan mendapatkan kepastian hukum dan keadilan, diharapkan akan dapat memicu peningkatan kepercayaan masyarakat terhadap instansi perpajakan dan memupuk kesadaran Wajib Pajak untuk melaksanakan kewajiban perpajakannya, yang kemudian akan meningkatkan penerimaan pajak negara. Sayangnya, dahulu sampai dewasa ini dalam pembinaan Pengadilan Pajak telah terjadi dualisme berdasarkan ketentuan Pasal 5 UU Pengadilan Pajak yang jika dihubungkan dengan kekuasaan kehakiman sehingga menjadi tidak sejalan dengan UU No. 4 Tahun 2004 tentang Kekuasaan Kehakiman. Bahkan, ironisnya lagi, Pengadilan Pajak bertentangan dengan UUD 1945. Maka, menjadi persoalan sekarang, bagaimana eksistensi Pengadilan Pajak dalam lingkup peradilan? Dengan diundangkannya suatu Undang-Undang baru pada tahun 2009, yaitu Undang-Undang R.I. Nomor 48 Tahun 2009 Tentang Kekuasaan Kehakiman yang mencabut dan menyatakan tidak berlakunya Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2004 Tentang Kekuasaan Kehakiman, membuka pintu yang lebar untuk meniadakan dualisme pembinaan Pengadilan Pajak Dan MahkamahAgung Dengan Kementerian Keuangan, semoga.

Membaca buku kecil ini tentang Pengadilan Pajak akan diperoleh ilustrasi dinamika dan dialektika sarana bagi Wajib Pajak untuk mendapatkan kepastian hukum dan keadilan atas sengketa pajaknya.

Manajemen Risiko Bisnis Era Digital

Kegiatan bisnis tidak terlepas dari potensi risikonya, baik kerugian hingga kegagalan usaha. Sebagaimana di era digital saat ini, di mana pengelolaan bisnis dan transaksinya kepada pelanggan (customer) kini mulai beralih menggunakan berbagai piranti elektronik yang tentunya membawa potensi risiko sistem bisnis digital bagi kedua belah pihak. Menjawab hal di atas, maka buku yang saat ini ada di tangan Anda hadir untuk membantu para pembacanya yang ingin memahami konseptual dasar manajemen risiko bisnis era digital dengan pembahasan yang lugas dan mudah dipahami. Adapun isi pembahasan dalam buku ini terdiri dari 12 bab yang saling terhubung, yaitu: Konsep Dasar dan Jenis Risiko; Model Manajemen Risiko Bisnis; Identifikasi Risiko Bisnis; Daftar Kerugian Potensial; Pengukuran Risiko; Pengendalian Risiko Bisnis; Asuransi Sebagai Alih Risiko; Premi dan Polis Asuransi; Risiko Bisnis Pada Aplikasi Media Sosial; Risiko Pemasaran Digital; Risiko Pembayaran Uang Digital; Tren Bisnis Startup dan Potensi Risikonya.

(2017) karena di mata pengguna media ini memberi harapan kinerja yang baik, resiko rendah, dipercaya, dan menghibur yang kemudian bisa dimanfaatkan untuk platform bisnis. Bagi para wirausaha muda media ini juga merupakan platform yang ...

KONSEP DASAR SISTEM INFROMASI MANAJEMEN

SIM (Sistem Informasi Manajemen) menyediakan informasi dalam bentuk laporan dan output dari berbagai simulasi model matematika. Laporan dan output model dapat disediakan dalam bentuk tabel atau grafik. Pengaruh perilaku selalu penting bagi kinerja sistem informasi, tetapi terutama penting bagi sistem informasi organisasi seperti SIM. Para manajer dan spesialis informasi dapat membuat program yang dirancang untuk mengubah dampak negatif dari pengaruh perilaku menjadi hasil yang positif. SIM mencerminkan suatu sikap para eksekutif yang menginginkan agar komputer tersedia untuk semua pemecah masalah perusahaan. Ketika SIM berada pada tempatnya dan berfungsi seperti yang diinginkan, SIM dapat membantu manajer dan pemakai lain di dalam dan di luar perusahaan mengidentifikasi dan memahami masalah.

SIM (Sistem Informasi Manajemen) menyediakan informasi dalam bentuk laporan dan output dari berbagai simulasi model matematika.

Etika Bisnis di Era Teknologi Digital

Buku ini membahas etika bisnis di era teknologi digital menggunakan pendekatan stakeholders. Selain membahas teori etika dan corporate governance secara umum, buku ini juga membahas corporate governance dan corporate social responsibility di era teknologi digital. Selain itu, buku ini juga membahas sharing economy, cyber ethics, dan cybercrime. Salah satu kelebihan buku ini adalah adanya aplikasi berbasis Augemented dan Virtual Reality (AR & VR) sebagai bahan pembelajaran yang merupakan hasil riset penulis. Aplikasi AR & VR ini untuk merespon perubahan gaya belajar mahasiswa dari verbal, visual ke virtual. Aplikasi AR & VRakan memberikan pengalaman virtual pada praktik bisnis. Selain itu, buku ini dilengkapi dengan kasus etika bisnis yang terjadi di Indonesia. Selanjutnya, buku ini juga mendasarkan pada berbagai hasil penelitian yang sudah dipublikasi di jurnal internasional terindeks di database bereputasi tinggi di bidang etika (misal Journal of Business Ethics) dan di bidang pendidikan berbasis komputer (misal Education and Information Technologies). Dengan demikian, selain untuk pembelajaran di kelas, buku ini juga dapat digunakan sebagai referensi penelitian. Meski demikian, buku ini disajikan dengan "pendekatan populer" dan banyak dibantu gambar untuk memudahkan pemahaman pembaca, terutama generasi milenial.

Sejak kemunculan media sosial dan diadopsi secara umum oleh perusahaan, skenarionya telah berubah. Perusahaan sekarang menyerahkan kendali tertentu atas merek dan reputasi perusahaan kepada pemangku kepentingan melalui interaksi di ...

Manajemen Keuangan Pemerintah Pusat Era Industri 4.0

Buku Manajemen Keuangan Pemerintah Pusat Era Industri 4.0 (MKPP 4.0) merupakan respons terhadap perkembangan teknologi digital dan dampaknya terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara. Sebagaimana diketahui bahwa sejauh ini belum banyak literatur dalam bentuk buku yang membahas masalah penerapan teknologi digital dalam birokrasi dengan segala seluk-beluknya. Buku ini dimaksudkan sebagai sumbangan kecil ke arah itu.

Buku Manajemen Keuangan Pemerintah Pusat Era Industri 4.0 (MKPP 4.0) merupakan respons terhadap perkembangan teknologi digital dan dampaknya terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara.

Penatakelolaan UKM Industri Kreatif (Konsep dan Implementasi Sistem Informasi Akuntansi Manajemen dan Keunggulan Bersaing untuk Merespon Kepatuhan Wajib Pajak UKM)

Buku ekonomi yang berjudul Penatakelolaan UKM Industri Kreatif (Konsep dan Implementasi Sistem Informasi Akuntansi Manajemen dan Keunggulan Bersaing untuk Merespon Kepatuhan Wajib Pajak UKM) merupakan buku karya Hiras Pasaribu, Yuwidiantoro & Nur Suhascaryo. Buku ini bermanfaat bagi mahasiswa dan peneliti sebagai bahan referensi dengan alasan bahwa mahasiswa biasa mengembangkan khusus tugas-tugas mata kuliah Akuntansi Keperilakukan dan Kewirausahaan pada Program Studi S-1 dan S-2 Akuntansi dan pada Program Studi S-1 dan S-2 Manajemen. Buku Penatakelolaan UKM Industri Kreatif (Konsep dan Implementasi Sistem Informasi Akuntansi Manajemen dan Keunggulan Bersaing untuk Merespon Kepatuhan Wajib Pajak UKM) ini merupakan pengembangan hasil penelitian akuntansi keperilakuan ataupun perilaku organisasi yang dilakukan tiga orang penulis. Buku ini memaparkan materi dengan jelas dan bahasa yang digunakan lugas sehingga mudah dipahami dan diimplementasikan dalam organisasi ataupun UKM (Usaha Kecil dan Menengah) yang berhubungan masalah penata kelolaan UKM, Sistem Informasi Akuntansi Manajemen, dan sistem pengendalian manajemen. Daftar isi buku ini meliputi : Bab I Pendahuluan Bab II Usaha Kecil Dan Menengah Bab III Tata Kelola UMKM Bab IV Sistem Informasi Akuntansi Bab V Pengendalian Manajemen Bab VI Respon Kepatuhan Wajib Pajak Bab VII Keunggulan Bersaing Bab VIII Pengembangan Hipotesis Bab IX Metode Penelitian Bab X Hasil Penelitian Dan Pembahasan Bab XI Simpulan Dan Rekomendasi Spesifikasi buku ini meliputi : Kategori : Ekonomi Penulis : Hiras Pasaribu, Yuwidiantoro & Nur Suhascaryo E-ISBN : 978-623-02-5628-8 Ukuran : 15.5x24 cm Halaman : 172 hlm Tahun Terbit : 2022 Penerbit Deepublish adalah penerbit buku yang memfokuskan penerbitannya dalam bidang pendidikan, terutama pendidikan tinggi (universitas dan sekolah tinggi). Buku ini tersedia juga dalam versi cetak. Dapatkan buku-buku berkualitas dengan pilihan terlengkap hanya di Toko Buku Online Deepublish : penerbitbukudeepublish.com

Buku ekonomi yang berjudul Penatakelolaan UKM Industri Kreatif (Konsep dan Implementasi Sistem Informasi Akuntansi Manajemen dan Keunggulan Bersaing untuk Merespon Kepatuhan Wajib Pajak UKM) merupakan buku karya Hiras Pasaribu, Yuwidiantoro ...

Metodologi Penelitian Kuantitatif

Banyak pendapat tentang arti penelitian, maka perlu dilakukan pembahasan secara jelas apa sebenarnya penelitian tersebut, sehingga akan mempermudah berbagai pihak mengenal dan memahami tentang penelitian. Penelitian adalah suatu cara guna menyelesaikan permasalahan dengan menekan segala keterbatasan dan ketidaktahuan manusia. Atau dengan pengertian lain bahwa penelitian adalah merupakan suatu pemikiran yang rasional untuk melakukan aktivitas-aktivitas penelitian, mengumpulkan fakta-fakta yang ada dan kemudian memprosesnya sehingga peneliti dapat mengombinasikan dengan menggunakan metode ilmiah, sehingga permasalahan yang ada dan pertanyaan yang tidak terjawab dapat dipecahkan atau diselesaikan. Penelitian sebagai suatu proses ilmiah tentunya menggunakan karakteristik keilmuan yaitu secara rasional, sistematis dan berdasarkan fakta empiris. Rasional artinya dilakukan dengan menggunakan dan dapat diterima oleh akal, empiris artinya sesuai atau berdasarkan realitas, dan empiris artinya memiliki tata urutan tertentu. Mekanisme tersebut merupakan kerangka dasar suatu metode ilmiah. Dan apabila mekanisme tersebut digunakan untuk memecahkan permasalahan, maka hal ini dikenal sebagai penelitian ilmiah. Metodologi Penelitian Kuantitatif ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

B. Pendekatan dan Jenis Penelitian Ada dua pendekatan dalam penelitian (research) yaitu pendekatan kuantitatif dan pendekatan kualitatif. Perbedaan mendasar kedua pendekatan penelitian tersebut terletak pada adanya pengukuran variabel ...

Buku Ajar: PENGANTAR AKUNTANSI

Secara umum, pengertian perusahaan adalah suatu badan hukum yang dibentuk oleh sekelompok orang yang terlibat dalam menjalankan badan usaha dalam kapasitas komersial atau industri. Perusahaan juga dapat didefinisikan sebagai suatu lembaga dalam bentuk organisasi yang dioperasikan dengan tujuan untuk menyediakan barang dan jasa bagi masyarakat dengan motif untuk memperoleh keuntungan. Lini bisnis sebuah perusahaan biasanya akan menentukan struktur bisnis yang dipilih perusahaan tersebut. Beberapa diantaranya; kemitraan, perseorangan, atau korporasi. Struktur bisnis biasanya juga menunjukkan struktur kepemilikan perusahaan. Pada umumnya, perusahaan bertempat di suatu bangunan fisik di lokasi tertentu dalam menjalankan operasionalnya, memiliki catatan administrasi terkait produksi dan struktur biaya, serta terdapat beberapa orang yang bertanggung jawab terhadap operasional dan risiko bisnis/usaha.

Secara umum, pengertian perusahaan adalah suatu badan hukum yang dibentuk oleh sekelompok orang yang terlibat dalam menjalankan badan usaha dalam kapasitas komersial atau industri.

FILSAFAT: Suatu Pengantar

Buku Filsafat ini berisi konsep dasar dari filsafat, sejarah munculnya ilmu filsafat, kaitan ilmu filsafat dengan ilmu pengetahuan teknologi, serta kajian ilmu ilmiah da lam perspektif filsafat ilmu. Pembaca dapat memperoleh manfaat edukasi dan pencerahan bagi kelangsungan kehidupannya. Oleh karena buku ini mengedukasi dan memberikan pencerahan kepada kita, kita dapat mengerti dan memahami tentang filsafat, perkembangan filsafat, hubungan filsafat dengan ilmu pengetahuan, manfaat dan kontribusi nyata filsafat dalam kehidupan. Dengan demikian, buku ini layak menjadi bacaan bagi berbagai kalangan atau lapisan masyarakat. Pengetahuan tentang filsafat akan menjadikan seseorang menyadari tentang konsep dirinya sebagai manusia dan kontribusi yang bisa diberikannya pada kehidupan manusia. Selamat membaca dan menemukan konsep diri Anda untuk dapat berkontribusi dalam kehidupan manusia!

Buku Filsafat ini berisi konsep dasar dari filsafat, sejarah munculnya ilmu filsafat, kaitan ilmu filsafat dengan ilmu pengetahuan teknologi, serta kajian ilmu ilmiah da lam perspektif filsafat ilmu.

Kimia Dasar 1

  • ISBN 13 : 9786232664807
  • Judul : Kimia Dasar 1
  • Pengarang : Dr. Ari Purwanti, Ak. CA.,,  
  • Penerbit : Erlangga
  • Klasifikasi : 540 ACH k
  • Call Number : 540 ACH k DR. k
  • Bahasa : Indonesia
  • Penaklikan : xii, 340 hlm.; 15 cm x 24 cm
  • Tahun : 2022
  • Ketersediaan :
    2022-05573-0005
    Tersedia di Perpustakaan Universitas Pelita Bangsa
    2022-05573-0004
    Tersedia di Perpustakaan Universitas Pelita Bangsa
    2022-05552-0003
    Tersedia di Perpustakaan Universitas Pelita Bangsa
    2022-05552-0002
    Tersedia di Perpustakaan Universitas Pelita Bangsa
    2022-05552-0001
    Tersedia di Perpustakaan Universitas Pelita Bangsa