Sebanyak 38 item atau buku ditemukan

Etika Bisnis di Era Teknologi Digital

Buku ini membahas etika bisnis di era teknologi digital menggunakan pendekatan stakeholders. Selain membahas teori etika dan corporate governance secara umum, buku ini juga membahas corporate governance dan corporate social responsibility di era teknologi digital. Selain itu, buku ini juga membahas sharing economy, cyber ethics, dan cybercrime. Salah satu kelebihan buku ini adalah adanya aplikasi berbasis Augemented dan Virtual Reality (AR & VR) sebagai bahan pembelajaran yang merupakan hasil riset penulis. Aplikasi AR & VR ini untuk merespon perubahan gaya belajar mahasiswa dari verbal, visual ke virtual. Aplikasi AR & VRakan memberikan pengalaman virtual pada praktik bisnis. Selain itu, buku ini dilengkapi dengan kasus etika bisnis yang terjadi di Indonesia. Selanjutnya, buku ini juga mendasarkan pada berbagai hasil penelitian yang sudah dipublikasi di jurnal internasional terindeks di database bereputasi tinggi di bidang etika (misal Journal of Business Ethics) dan di bidang pendidikan berbasis komputer (misal Education and Information Technologies). Dengan demikian, selain untuk pembelajaran di kelas, buku ini juga dapat digunakan sebagai referensi penelitian. Meski demikian, buku ini disajikan dengan "pendekatan populer" dan banyak dibantu gambar untuk memudahkan pemahaman pembaca, terutama generasi milenial.

Sejak kemunculan media sosial dan diadopsi secara umum oleh perusahaan, skenarionya telah berubah. Perusahaan sekarang menyerahkan kendali tertentu atas merek dan reputasi perusahaan kepada pemangku kepentingan melalui interaksi di ...

Pengantar Lengkap Ilmu Komunikasi Filsafat dan Etika Ilmunya Serta Perspekfif Islam

Buku ini membahas ilmu komunikasi dalam perspektif filsafatnya, etikanya, dan perspektif Islam. Ilmu komunikasi memiliki peran besar dalam membangun pola berpikir di masyarakat karena itu para pencinta dan pengguna ilmu harus mengolaborasi antara aspek keilmuan dan kearifan lokal serta agama. Diharapkan penggunaan ilmu ini, seperti dalam praktik komunikasi politik, public relations atau komunikasi pemasaran, tetap dalam koridor titik harmoni bangsa, yakni Pancasila. Pancasila sendiri merupakan perwujudan nilai-nilai agama. Agama menjadi bahasan yang harus selalu menyertai pengembangan dan penggunaan ilmu karena sumber segala ilmu adalah Allah. Rasionalitas manusia dalam pengembangan ilmu harus ditempatkan sesuai dengan rasionalitas Allah sebagai Pencipta. Buku ini penting sebagai sarana introspeksi perilaku-perilaku komunikasi era digital agar juga tidak meninggalkan adab atau etika komunikasi yang diajarkan agama dan kearifan bangsa ini agar tidak muncul bencana komunikasi. Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

Menurut Rogers (1997), pendekatan kritis memandang media massa dimiliki oleh kelompok elite dalam masyarakat dan isi media pun didominasi oleh relasi kelas sosial. Media massa meneguhkan nilai-nilai kelompok dominan yang pada umumnya ...

Psikologi Dakwah

Buku ini terdiri dari 14 bab yang ditulis oleh para akademisi, pakar, dan praktisi yang ada di Indonesia. Buku ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pelajar dan mahasiswa, serta masyarakat pada umumnya. Selain itu, kami juga mengharapkan buku ini dapat memberikan kontribusi positif dalam ilmu pengetahuan, khususnya dalam bidang dakwah.

lingkungan pendidikan pertama yang ditemui karena dalam keluarga inilah seorang anak pertama kali mendapatkan didikan dan bimbingan didalam keluarga. Pendidikan keluarga juga dikatakan sebagai lingkungan yang utama karena sebagai besar ...

APLIKASI PSIKOLOGI POSITIF: PENDIDIKAN, INDUSTRI, DAN SOSIAL

Psikologi positif mengkaji mengenai pengalaman subjektif manusia yang bersifat positif di masa lampau, saat ini dan masa depan. Pada tingkat individual, psikologi positif mengkaji mengenai sifat-sifat positif manusia yang bersifat personal seperti kapasitas untuk mencintai, keberanian, kemampuan membangun hubungan interpersonal, sensitivitas terhadap estetika, sifat pantang menyerah, memaafkan, orisinalitas, dan optimisme untuk masa depan. Sedangkan pada kelompok, psikologi positif mengkaji mengenai nilai-nilai kebenaran dan institusi-institusi yang menggerakkan manusia untuk menjadi manusia beradab yang lebih baik dengan menerapkan prinsip-prinsip seperti bertanggung jawab, kepedulian, altruisme, toleransi, dan etos kerja.

Psikologi positif mengkaji mengenai pengalaman subjektif manusia yang bersifat positif di masa lampau, saat ini dan masa depan.

Psikologi Pendidikan

Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia. Tingkah laku di sini diartikan secara luas ialah segala kegiatan, tindakan perbuatan manusia yang kelihatan maupun yang tidak kelihatan, yang disadari maupun tidak disadarinya. Termasuk di dalamnya: cara berbicara, berjalan, berpikir atau mengambil keputusan, cara ia mengambil sesuatu, caranya beraksi terhadap segala sesuatu yang datang dari luar dirinya maupun dari dalam dirinya. Psikologi pendidikan adalah cabang dari ilmu psikologi yang mengkhususkan diri pada cara memahami pengajaran dan pembelajaran dalam lingkungan pendidikan. Buku ini disusun dengan judul Psikologi Pendidikan mampu membantu menambah bahan ajar dan mahasiswa dalam mempelajari psikologi dan untuk mempermudah mempelajari materi psikologi pendidikan. Psikologi Pendidikan ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Psikologi Pendidikan ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Pengantar Ilmu Ekonomi (Suatu Tinjauan Teoretis)

Buku ini menyajikan pengetahuan mengenai ilmu ekonomi, baik konsep, teori maupun implementasinya dalam kehidupan sehari-hari. Kehadiran buku ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi perkembangan ilmu dan pengetahuan kepada para pembaca khususnya terkait dengan ilmu ekonomi. Manusia sebagai makhluk ekonomi senantiasa berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, mempertimbangkan pengorbanan, dan manfaat dari tindakan yang dilakukan. Dengan demikian, memahami ilmu ekonomi sangat penting bagi manusia. Ilmu ekonomi adalah bagian ilmu sosial yang mempelajari perilaku manusia dalam upaya memenuhi kebutuhan. Sistematika penyusunan buku dalam bentuk book chapter ini terdiri atas dua puluh bab, dan diberi judul Pengantar Ilmu Ekonomi (Suatu Tinjauan Teoretis). Dalam penyusunan buku ini, tentunya masih terdapat banyak kekurangan, seperti kata pepatah tak ada gading yang tak retak, sejatinya kesempurnaan itu hanya milik Sang Pencipta. Oleh sebab itu, kami sangat mengharapkan saran dan masukan dari para pembaca demi penyempurnaan karya selanjutnya.

Sistematika penyusunan buku dalam bentuk book chapter ini terdiri atas dua puluh bab, dan diberi judul Pengantar Ilmu Ekonomi (Suatu Tinjauan Teoretis).

Rekonstruksi Hukum Jaminan pada Akad Mudharabah

Buku ini disusun untuk menambah khazanah ilmu hukum, khususnya hukum perbankan syariah dalam mengimplementasikan salah satu pembiayaannnya, yaitu akad mudharabah. Kahian terhadap lembaga keuangan perbankan syariah harus senantiasa dilakukan mengingat begitu cepatnya perkembangan lembaga keuangan perbankan syariah di dunia khususnya, dan perkembangan lembaga keuangan syariah di Indonesia pada umumnya.

Buku ini disusun untuk menambah khazanah ilmu hukum, khususnya hukum perbankan syariah dalam mengimplementasikan salah satu pembiayaannnya, yaitu akad mudharabah.

Data Mining Konsep Dan Penerapannya

Penambangan data atau dikenal sebagai data mining telah menarik banyak perhatian di kalangan industri informasi dan masyarakat secara keseluruhan dalam beberapa tahun terakhir, karena ketersediaan data yang sangat besar dan kebutuhan yang mendesak untuk mengolah data tersebut menjadi informasi dan pengetahuan atau knowledge yang berguna. Informasi dan pengetahuan yang diperoleh dapat dimanfaatkan untuk berbagai aplikasi mulai dari analisis pasar, deteksi penipuan, dan retensi pelanggan, hingga pengendalian produksi dan eksplorasi sains. Penambangan data dapat dilihat sebagai hasil dari evolusi alami teknologi informasi. Buku ini berisi konsep data mining secara lengkap beserta penerapan dan contoh kasusnya. Tujuan buku ini adalah memberi pemahaman tentang langkah-langkah dalam KDD (Knowledge Discovery Data), konsep data mining beserta penerapannya. Kelebihan buku ini adalah menyajikan langkah-langkah penerapan data mining dengan menyajikan contoh kasus, rumus dan penyelesaian secara detail dari algoritma-algoritma populer dalam data mining. Buku ini dilengkapi dengan contoh studi kasus algoritma-algoritma populer dalam data mining yang mewakili metode Classification, Association dan Clustering. Dengan membaca buku ini, diharapkan pembaca dapat melakukan praktik proses penambangan data dengan algoritma sesuai kebutuhannya. Buku ini sangat berguna bagi mahasiswa, dosen maupun peneliti untuk menunjang penguasaan algoritma data mining yang digunakan dalam penelitiannya. Data Mining Konsep Dan Penerapannya ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Data Mining Konsep Dan Penerapannya ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.