Sebanyak 2 item atau buku ditemukan

Manajemen SDM Strategik

Penyusunan buku ini dilatarbelakangi oleh pemikiran bahwa untuk mewujudkan daya saing sebuah bisnis, maka diperlukan sebuah fungi oprasioanl bisnis yang kuat, kokoh dan tangguh. Ketiga syarat tersebut secara khusus merupakan fungus bisnis yang lebih dekat dengan fungusi Manajemen Sumberdaya Manusia yang harus menjadi prioritas untuk diberdayakan, tanpa mengesampingkan fungsi bisnis yang lain. Dalam menciptakan fungsi Manajemen Sumberdaya manusia yang efektif, maka diperlukan instrument-instrumen organisasi yang harus disiapkan, baik yang sifatnya tangible maupun syang sifatnya intangible.Dan menjadi tugas Manajer Puncak untuk memetakan mana persoalan yang mendesak untuk dilaksanakan atau yang didahulukan, dan mana yang harus diakhirkan.

Penyusunan buku ini dilatarbelakangi oleh pemikiran bahwa untuk mewujudkan daya saing sebuah bisnis, maka diperlukan sebuah fungi oprasioanl bisnis yang kuat, kokoh dan tangguh.

BUDAYA KERJA MUTU PELAYANAN PUSKESMAS

Pengalaman dari kejadian pandemi Covid-19, membuat kita menyadari pentingnya keberadaan Puskesmas sebagai sarana pelayanan Kesehatan masyarakat. Puskesmas dalam Pandemi Covid-19 berada sebagai garda terdepan yang langsung berhadapan dengan komunitas masyarakat. Di era jaminan Kesehatan nasional dengan sistem rujukan berjenjang, Puskesmas menjadi fasilitas Kesehatan masyarakat tingkat pertama milik pemerintah yang harus di akses lebih dahulu oleh masyarakat, selain fasilitas Kesehatan tingkat pertama milik swasta seperti klinik dan praktek dokter mandiri. Buku budaya kerja mutu pelayanan Puskesmas merupakan upaya peningkatan pelayanan Puskesmas dalam menghadapi persaingan yang sangat kompetitif dengan pelayanan Kesehatan swasta tingkat pertama lainnya. Buku ini menjelaskan bahwa untuk mencapai pelayanan yang bermutu maka Puskesmas harus memiliki budaya kerja yang positif secara berkesinambungan. Puskesmas merupakan bagian dari suatu sistem pelayanan Kesehatan yang bertanggung jawab terhadap upaya Kesehatan perorangan dan upaya Kesehatan masyarakat dengan target masyarakat di wilayah kerjanya. Melalui Budaya kerja yang kuat diharapkan Puskesmas dapat melaksanakan pelayanan yang bermutu dan berdaya guna, untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Sejalan dengan perkembangan dunia Kesehatan, kebutuhan meningkatkan daya saing dan masyarakat yang semakin menuntut pelayanan yang bermutu dari Puskemas, buku Budaya kerja mutu pelayanan Puskesmas diharapkan dapat memberikan solusi, baik untuk manajemen dan profesi yang ada di lingkungan Puskesmas maupun maupun para akademika, sebagai materi pembelajaran dalam memahami proses budaya kerja di lingkungan Puskemas.

... diberikan oleh Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama atau faskes tingkat 1 yang terdiri dari: Puskesmas atau yang setara, seperti praktek dokter mandiri, praktek dokter gigi mandiri, praktek perawat mandiri dan praktek bidan mandiri.