Sebanyak 4 item atau buku ditemukan

Tokcer Kuasai Grammar & Bahasa Inggris

Jika ingin menaklukkan dunia, maka kuasailah berbagai bahasa. Ya! Saat ini, menguasai bahasa asing memang menjadi sebuah keharusan. Salah satunya ialah bahasa Inggris yang menjadi bahasa internasional. Sayangnya, masih banyak orang yang frustrasi karena merasa suIit mempelajari dan tidak mengetahui metode yang tepat. Jangan khawatir! Buku ini adalah solusinya. Bagi pemula, belajar bahasa Inggris harus dilakukan dengan metode sederhana dan menarik agar tidak membosankan. Oleh karena itu, buku ini berisi materi pembelajaran bahasa Inggris yang dilengkapi tentang cara berbicara (speaking) secara umum, ejaan (spelling), ungkapan, dan lain sebagainya. Plusnya, di dalamnya juga dijabarkan tentang perbedaan bahasa Inggris yang digunakan oleh orang-orang Amerika dan Inggris. Jadi, tunggu apa lagi? Segera miliki buku ini, dan berlatihlah dengan rajin! Selamat belajar!

Jika ingin menaklukkan dunia, maka kuasailah berbagai bahasa.

Kitab Undang-Undang Hukum Dagang

Pada tahun 1847 di negara Belanda, lahir sebuah undang-undang hukum dagang yang bertujuan mengatur masalah-masalah perdagangan atau memuat aturan-aturan hukum dalam bidang perniagaan. Setelah Indonesia merdeka, berdasarkan ketentuan pasal II Aturan Peralihan UUD 1945, KUHD yang memiliki kaitan erat dengan KUH Perdata ini mulai berlaku di Indonesia. Lantas, peraturan-peraturan apa saja yang termaktub dalam Kitab Undang-undang Hukum Dagang tersebut? KUHD terdiri atas 2 buku, buku I berjudul Perdagangan pada Umumnya dan buku II berjudul Hak dan Kewajiban yang timbul karena perhubungan kapal. Di dalam undang-undang ini, ditetapkan aturan-aturan hukum terkait pembukuan, jenis-jenis perseroan, bursa perdagangan, makelar, surat wesel, perjanjian jaminan, cek, asuransi, kapal laut dan muatannya, dan beberapa hukum niaga lainnya. Nah, karena sangat pentingnya aturan-aturan tersebut, buku ini sangat direkomendasikan bagi Anda yang aktif di dunia perdagangan atau perniagaan.

Lantas, peraturan-peraturan apa saja yang termaktub dalam Kitab Undang-undang Hukum Dagang tersebut?