Sebanyak 33 item atau buku ditemukan

Kitab Tauhid

Kitab Tauhid

Tauhid adalah pegangan pokok dan sangat menentukan bagi kehidupan manusia, karena tauhid menjadi landasan bagi setiap amal yang dilakukan. Hanya amal yang dilandasi dengan tauhidullah, menurut tuntunan Islam, yang akan menghantarkan manusia kepada kehidupan yang baik dan kebahagiaan yang hakiki di alam akhirat nanti.

Tauhid adalah pegangan pokok dan sangat menentukan bagi kehidupan manusia, karena tauhid menjadi landasan bagi setiap amal yang dilakukan.

Pengantar Tauhid

Tauhid adalah dasar keislaman bagi umat Muslim di mana pun berada. Karena itu ilmu Tauhid harus dikenal dan dipelajari oleh Muslimin dan Muslimat. Dalam kajian dan literatur keislaman telah banyak bermunculan berbagai penjelasan tentang Tauhid, mulai dari level dasar dan sederhana hingga ke pembahasan tingkat lanjut yang lebih mendalam, yang dikarang oleh para ulama yang otoritatif. Buku yang ada di hadapan Anda ini adalah salah satu upaya yang komprehensif dan amat sistematis untuk menjabarkan ilmu Tauhid. Buku ini sangat perlu dimiliki dan dibaca karena ditulis oleh akademisi yang sekaligus ulama dan mursyid yang sudah masyhur kecerdasan, kealiman dan kesalehannya. Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

Tauhid adalah dasar keislaman bagi umat Muslim di mana pun berada.

Hakikat Ilmu Tauhid Menuju Sumber Kehidupan Abadi

Tauhid merupakan pondasi pertama dan paling utama dalam membangun peradaban manusia di dunia dan akhirat. Jika tauhidnya benar dan kuat, maka dapat mengantarkan manusia untuk hidup tenang, aman, damai, tenteram dan sejahtera. Pemahaman terhadap sifat-sifat Allah Swt, dapat menyadarkan manusia agar jangan berlaku sombong di muka bumi ini. Karena semuanya milik Allah Swt, tanpa dari-Nya, manusia tidak bisa berbuat apa-apa. Bandingkan besarnya karunia Allah Swt, dengan sedikitnya rasa syukur dan ibadah kita, “ Astaghfirullah “ Allah Swt, memiliki beberapa nama yang sempurna, dan sangat dianjurkan sebagai washilah (perantara) dalam berdo’a. Washilah yang terbaik dalam berdo’a adalah Asmãul husna dan Asmãul A’dzam. Dalam suatu riwayat ada yang berdo’a dengan membaca Asmãul A’dzam, kemudian Rasulullah mengatakan; Sungguh engkau memohon dengan nama-Nya (yang Agung), jika memohon dengan nama-Nya Dia berikan, dan jika berdo’a dengan nama-Nya Dia menjawab. Adapun do’a Asmãul A’dzam sebagai berikut; اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ بِأَنِّيْ أَشْهَدُ أَنَّكَ أَنْتَ اللهُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ, اَلْأَحَدُ الصَّمَدُ, اَلَّذِيْ لَمْ يَلِدْ, وَلَمْ يُوْلَدْ, وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَدُ “ Hakikat tauhid dalam kehidupan manusia tidak terlepas dari dua dimensi keimanan, meyakini tiada Tuhan selain Allah Swt dan mengikrarkan diri bahwa Nabi Muhammad Saw adalah hamba dan utusan-Nya. Keyakinan terhadap ke-Esaan Allah sesungguhnya bukan sekadar mengakui adanya Allah sebagai pencipta langit, bumi dan seisinya. Namun, harus kita ketahui apa tujuan manusia diciptakan di muka bumi? Apa tujuan para Rasul diutus di muka bumi? Apa perintah Allah yang paling utama kepada manusia? dan bagaimana cara menjaga keselamatan hidup manusia di dunia dan akhirat. Insya Allah penulis akan menguraikan dan menjelaskan secara tuntas. Musyrik, munafik, fasik, murtad dan kafir merupakan sumber kehinaan dan mendatangkan banyak keburukan dalam kehidupan manusia. Kemudian, semua musibah yang menimpah manusia dalam kehidupannya disebabkan perbuatannya sendiri. Dan khusus dosa syirik dapat menghapus semua pahala dari amal ibadah pelakunya dan tidak akan pernah mencium bau syurga.

Tauhid merupakan pondasi pertama dan paling utama dalam membangun peradaban manusia di dunia dan akhirat.

Tauhid Dan Akhlaq

Kehancuran moral anak bangsa dewasa ini begitu mudah dijumpai diberbagai tempat. Perilaku korupsi, kolusi, nepotisme, judi, minuman keras, narkotika, narkoba, free seks, dan perilaku menyimpang yang lain telah menyasar kesemua lini kehidupan.

Kehancuran moral anak bangsa dewasa ini begitu mudah dijumpai diberbagai tempat.