Sebanyak 2 item atau buku ditemukan

Dari Jilboobs Hingga Nikah Beda Agama

Islam Q & A

Bagaimana cara wudhu dan mandi besar bagi orang yang kecelakaan? Apakah wanita haid dapat menyentuh dan membaca Aplikasi Al-Quran di gadget? Bolehkah shalat wajib di kendaraan? Apa hukum khitan bagi anak perempuan? Bagaimana cara mengqadha shalat? Apakah hukum berhijab gaya "jilboobs"? Benarkah ada sunnah hubungan suami-istri di malam Jumat? Bagaimana hukum nikah beda agama? Pada mulanya, banyak pertanyaan ditujukan kepada Gus Awy-panggilan akrab penulis-melalui @awyyyyy. Jawaban "sang tuan rumah" dirasakan berbobot dan cocok, sehingga mengalirlah "tamu-tamu" penanya lainnya. Tak heran, karena jawaban-jawaban pertanyaan itu berlandaskan kedalaman ilmu yang ia timba 10 tahun di Makkah. Buku ini merupakan "rumah baru" bagi jawaban-jawaban penulis yang telah diperluas dan disertai referensi. [Mizan, Noura Books, Tanya, Jawab, Agama, Islam, Indonesia]

Apakah hukum berhijab gaya "jilboobs"? Benarkah ada sunnah hubungan suami-istri di malam Jumat? Bagaimana hukum nikah beda agama? Pada mulanya, banyak pertanyaan ditujukan kepada Gus Awy-panggilan akrab penulis-melalui @awyyyyy.

Dari Hukum Makanan tanpa Label Halal hingga Memilih Mazhab yang Cocok.

Islam Q & A

"Apakah boleh menjamak shalat karena terjebak macet saat pulang kantor? " Adakah pilihan lain dalam pelaksanaan kewajiban shalat Jumat? " Bolehkah perempuan Muslimah membuka aurat di depan perempuan non-Muslimah? " Bolehkah kita memakan hewan sembelihan yang pada saat disembelih tidak disebut nama Allah? " Apakah makanan yang tidak ada label halalnya dapat tergolong makanan halal? *** Sejak Gus Nadir-penulis buku ini-tinggal di Australia 18 tahun lalu, santri dan sarjana syariah ini sering mendapat pertanyaan keislaman. Selama belasan tahun itu, kiai muda dengan dua gelar Ph.D. ini sangat menikmati "dialog interaktif" dengan para kolega dan umatnya. Sebuah proses dialog yang mengasyikkan, karena tak jarang jawaban-jawaban yang diberikannya "disanggah" dan disusul dengan pertanyaan-pertanyaan lain. Jadilah, buku ini--yang merupakan rangkuman dialog tersebut--menjadi jawaban Islam yang relevan dan mewakili banyak tantangan serta peristiwa dalam kehidupan Muslim masa kini. [Mizan, Ibadah, Fiqih, Islam, Muda, Indonesia]

“Habib ini konon bertubuh pendek dan berprofesi sebagai tukang kayu. Ia pun
berseru kepada penduduk kota, Ittabi'u man lâ yas-alukum ajran wahum
muhtadûn, ikutilah oleh kalian orang yang tidak mengharapkan imbalan dan
mendapat ...