Sebanyak 10 item atau buku ditemukan

Pendidikan Kewarganegaraan untuk Perguruan Tinggi

Peran pendidikan kewarganegaraan saat ini menjadi lebih strategis jika dihubungkan dengan fenomena kehidupan bangsa dalam dasa warsa terakhir ini, yang mengindikasaikan terjadinya degradasi etik, moral, dan nasionalisme di kalangan bangsa Indonesia. Karena kondisi tersebut, pembangunan karakter merupakan salah satu yang sangat urgen dalam rangka mewujudkan visi dan misi pembangunan nasional sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) tahun 2005-2025, yaitu Indonesia yang mandiri, maju, adil, dan makmur yang ditandai dengan terwujudnya bangsa Indonesia yang memiliki daya saing tinggi. Sehubungan dengan hal di atas, maka pendidikan kewarganegaraan merupakan salah satu wahana pembangunan karakter bangsa (national character building) dan gerakan revolusi mental yang dilaksanakan melalui pendidikan formal. Oleh karenanya, misi pendidikan kewarganegaraan pada dasarnya adalah dalam rangka membentuk warga negara yang baik, berbudi pekerti dan bertanggung jawab terhadap bangsa dan negaranya.

Peran pendidikan kewarganegaraan saat ini menjadi lebih strategis jika dihubungkan dengan fenomena kehidupan bangsa dalam dasa warsa terakhir ini, yang mengindikasaikan terjadinya degradasi etik, moral, dan nasionalisme di kalangan bangsa ...

Buku Ajar Komunikasi Pendidikan

Siapa pun kita dan latar belakang profesi yang disandang saat ini, komunikasi menjadi kunci hubungan dengan orang lain. Baik sesama rekan maupun kolega. Jika kita memahami betapa dahsyatnya pengaruh komunikasi yang efektif dalam menggerakkan orang untuk bertindak, sungguh sangat menantang menelusuri faktor-faktor yang perlu dilakukan untuk mendapatkan respons dari lawan bicara. Mencapai kata sepakat antara satu orang yang berbeda pendapat dan satu juta orang yang berbeda pandangan tentu memiliki tingkat kesulitan dan cara pendekatan yang jauh berbeda. Buku ajar ini adalah buku yang dikembangkan berdasarkan kebutuhan dalam menunjang pendidikan di tingkat perguruan tinggi. Dalam buku ini mengkaji materi tentang pengetahuan, teori, manfaat dari komunikasi dalam dunia pendidikan.

Siapa pun kita dan latar belakang profesi yang disandang saat ini, komunikasi menjadi kunci hubungan dengan orang lain.

NOMINEE ARRANGEMENT: Dalam Perspektif Kriminalisasi Hukum Pidana, Hukum Perdata, Hukum Islam, Notaris dan Asas Nasionalitas

Telah banyak terjadi di mana WNA memiliki dan menguasai aset tanah (sebagai investasi) dengan menggunakan nama penduduk (WNI) dan salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menikahi WNI dan untuk selanjutnya pembelian tanah diatasnamakan oleh WNI (Nominee) dengan perjanjian khusus yang dibuat antara WNA dan WNI dan tidak jarang pula jual beli tersebut diaktanotariskan. Tulisan ini berusaha untuk mengangkat fenomena nominee yang terjadi di masyarakat Indonesia, dengan mengkajinya dari perspektif Kriminalisasi Hukum Pidana, Hukum Perdata, Hukum Islam, Notaris dan Asas Nasionalitas. Kiranya buku ini dapat menambah paradigma para praktisi hukum, para penggiat kajian ilmu hukum, mahasiswa, notaris juga masyarakat secara umum.

Telah banyak terjadi di mana WNA memiliki dan menguasai aset tanah (sebagai investasi) dengan menggunakan nama penduduk (WNI) dan salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menikahi WNI dan untuk selanjutnya pembelian tanah diatasnamakan ...

STATISTIK EKONOMI 1

Statistika merupakan kumpulan angka-angka yang melukiskan atau menggambarkan suatu keadaan, peristiwa, atau gejala tertentu. Permasalahan bisnis yang berkembang demikin pesat harus diimbangi dengan penggunaan data statistik yang tepat untuk pengambilan keputusan. Dengan demikian, diperlukan orang yang mampu mengumpulkan, mengolah, menyajikan, dan menganalisis data. Buku ini dilengkapi dengan contoh-contoh sederhana dan mudah dikerjakan agar bermanfaat bagi pembuat keputusan, khususnya bagi mahasiwa yang sedang belajar statistik. Tulisan ini terdiri dari 13 bab, yang diawali dengan arti dan kegunaan statistika, data statistika dan penyajiannya yang di dalamnya terdiri dari pengertian serta konsep dasar tentang statistik ekonomi. Dilanjutkan dengan penyusunan data, gambar, dan grafik data. Kemudian mulai menghitung ukuran-ukuran statistik seperti ukuran pemusatan dan penyebaran data, ukuran lokasi, ukuran variasi, dan ukuran lainnya, serta angka indeks.

Statistika merupakan kumpulan angka-angka yang melukiskan atau menggambarkan suatu keadaan, peristiwa, atau gejala tertentu.

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Islam memandang pendidikan sebagai nilai kebaikan dan inti dari pendidikan itu sendiri. Nilai yang dimaksud tersebut adalah akhlak, yakni nilai-nilai yang berasal dari ajaran agama Islam yang bersumberkan Al-Qur’an dan Hadis. Buku ini menjelaskan tentang nilai dalam ajaran agama Islam yang berperan penting dalam upaya mewujudkan manusia yang utuh atau insan kamil. Tantangan pendidikan Islam saat ini, khususnya di negara Indonesia adalah terletak pada kesulitan mengimplementasikan nilai-nilai agama Islam kepada peserta didik secara utuh dan kaffah yang tidak saja menguasai pengetahuan, tetapi mempunyai kualitas iman dan akhlak mulia, karena tujuan dari pendidikan agama Islam adalah membentuk manusia yang mempunyai kepribadian yang seimbang antara dunia dan akhirat.

Tantangan pendidikan Islam saat ini, khususnya di negara Indonesia adalah terletak pada kesulitan mengimplementasikan nilai-nilai agama Islam kepada peserta didik secara utuh dan kaffah yang tidak saja menguasai pengetahuan, tetapi ...

Manajemen Pendidikan Islam: Tinjau Konsep, Kurikulum, dan Sistem Informasi Sekolah

Manajemen pendidikan merupakan suatu proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan sumber daya berupa man, money, materials, method, machines, market, minute, dan information, agar menghasilkan sesuatu yang efektif dan efisien dalam bidang pendidikan. Manajemen pendidikan harus diterapkan dalam dunia pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan dan sasaran pendidikan. Pendidikan yang berorientasi kedepan memiliki visi dan misi yang jelas akan menghasilkan output dan outcome yang berkualitas. Pembahasan materi dalam buku ini terdiri dari 12 BAB yaitu: BAB I. Definisi dan Konsep Dasar Manajemen Pendidikan; BAB II. Ruang Lingku Manajemen Pendidikan; BAB III. Manajemen SDM Dalam Pendidikan; BAB IV. Manajemen Berbasis Sekolah; BAB V. Manajemen Sarana dan Prasarana; BAB VI. Manajemen Kurikulum; BAB VII. Manajemen Kelas; BAB VIII. Manajemen Peserta Didik; BAB IX. Manajemen Keuangan Sekolah; BAB X. Manajemen Sistem Informasi Sekolah; BAB XI. Manajemen Mutu Sekolah; dan BAB XII. Manajemen Humas.

Manajemen pendidikan merupakan suatu proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan sumber daya berupa man, money, materials, method, machines, market, minute, dan information, agar menghasilkan sesuatu yang efektif dan ...

Bahasa Indonesia Akademik: Cakrawala Ilmu Pengetahuan untuk Perguruan Tinggi

Bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi akan terus beradaptasi dengan perkembangan zaman. Hal ini dasarkan pada karakteristik bahasa yang sifatnya dinamis. Kedinamisan itu dapat kita rasakan melalui berbagai komunikasi yang kita bangun setiap hari. Proses pertumbuhan dan perkembangan bahasa dalam penyesuaiannya itulah kemudian dikenal dengan istilah serapan – sebagai satu proses penerimaan berbagai kosakata bahasa asing/daerah ke dalam bahasa Indonesia. Adopsi dan adaptasi adalah unsur yang sering melekat dari kosakata baru bahasa Indonesia. Karakteristik bahasa yang dinamis, produktif dan universal menjadikan banyak kata-kata dalam berbagai ilmu dimasukkan dalam peristilahan bahasa Indonesia. Hal ini dapat kita ketahui dari istilah-istilah tersebut digunakan dalam bidang informasi dan teknologi (IT). Penulis secara ringkas tidak saja menguraikan tentang historis dan filosofis bahasa Indonesia, tetapi mencoba menyajikan secara lebih rinci-rinci target pembelajaran bahasa Indonesia dalam kaitannya dengan karya tulis ilmiah yang menjadi kewajiban keharusan dalam dunia akademik.

Bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi akan terus beradaptasi dengan perkembangan zaman.

DESAIN PENGEMBANGAN KURIKULUM PENDIDIKAN KEAGAMAAN (DINIYAH) MELALUI PENDEKATAN GRASSROOTS

Dalam buku sederhana ini berupaya membahas konsep kurikulum pendidikan, pendidikan diniyah, corak kurikulum pendidikan diniyah, teori pengembangan kurikulum, urgensi pengembangan kurikulum pendidikan diniyah, pengembangan kurikulum di lembaga pendidikan diniyah, relevansi pengembangan kurikulum pendidikan diniyah pendekatan grassroots, needs assessment dalam mendesain kurikulum diniyah, dan formula desain kurikulum pendidikan diniyah pendekatan grassroots. Diharapkan buku ini dapat bermanfaat bagi pendidik, pengelola pendidikan dan pimpinan lembaga pendidikan khususnya lembaga pendidikan keagamaan (diniyah) dan dijadikan sebagai referensi dalam menyusun desain pengembamgan kurikulum di lembaga pendidikan keagamaan (diniyah) di Indonesia.

Visi Pondok Pesantren Darul Ilmi Banjarbaru Mempersiapkan peserta didik yang ahli dalam bidang agama Islam serta memiliki wawasan yang cukup terhadap IPTEK dengan ... 3) Mendidik santri terampil pada ilmu pengetahuan dan teknologi.

PENGANTAR EKONOMI ISLAM

Perkembangan ekonomi Islam di Indonesia dari hari ke hari semakin berkembang. Hal ini ditandai dengan semakin bertambahnya lembaga keuangan seperti bank dan lembaga keuangan nonbank yang tumbuh di Indonesia. Selain itu, semakin banyak perguruan tinggi yang membuka jurusan atau program studi ekonomi Islam. Fenomena ini menuntut akan banyak tersedianya literatur yang berkaitan dengan ekonomi Islam. Buku yang terdiri dari dua belas bab ini merupakan buku ajar yang dapat dijadikan sebagai bahan acuan atau referensi dalam mata kuliah Pengantar Ekonomi Islam, Fundamental Ekonomi Islam, ataupun judul mata kuliah ekonomi Islam yang sifatnya memberikan pengantar terkait dengan ekonomi Islam. Buku ini diharapkan dapat menjadi pelengkap dalam pengembangan dan kemajuan ekonomi Islam di Indonesia.

D. Tujuan Berdirinya Lembaga Keuangan Syariah Berdirinya lembaga keuangan syariah memiliki beberapa tujuan, diantaranya: 1. Mengembangkan lembaga keuangan syariah (bank dan non-bank syariah) yang sehat berdasarkan efisiensi dan keadilan ...

Manajemen Keuangan

Setiap perusahaan dalam menjalankan aktivitas atau operasinya sehari-hari selalu membutuhkan modal kerja (working capital). Modal kerja ini misalnya digunakan untuk membayar upah buruh, gaji pegawai, membeli bahan mentah, membayar persekot dan pengeluaran-pengeluaran lainnya yang gunanya untuk membiayai operasi perusahaan. Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada semua pihak yang telah membantu, membimbing, dan memberikan dorongan serta kesempatan sehingga buku ini dapat terselesaikan.

Variabilitas harga jual Perusahaan dimana produk-produknya dijual dalam pasar yang sangat mudah berubah menghadapi resiko bisnis yang lebih tinggi daripada perusahaan sejenis yang harga jual produknya relatif stabil.