Sebanyak 8 item atau buku ditemukan

Zakat dalam Sistem Hukum Pemerintahan Aceh

Buku yang ada di tangan pembaca ini mengangkat tentang hukum pengelolaan zakat dalam sistem pemerintahan Aceh menurut Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh yang berbeda dengan daerah lain secara nasional sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat. Perbedaan tersebut antara lain disebutkan: 1) Zakat sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD); 2) pengaturan zakat sebagai pengurang pajak penghasilan (PPh) terhutang ( taxes - crediet ); 3) Zakat dikelola oleh lembaga daerah non structural yang disebut Baitul Mal. Pengaturan tersebut ternyata banyak menarik perhatian orang banyak, baik dikalangan akademisi maupun dikalangan masyarakat ( mu zaki ), karena sebagaimana dikatahui zakat adalah merupakan salah satu ibadah mahdah, yang peruntukannya telah ditentukan dalam syari’at, dengan ditetapkkannya zakat sebagai salah satu sumber PAD, apakah hal ini tidak bertentangan dengan syari’at, karena konsekuensi logisnya harus dipergunakan untuk membiayai anggaran belanja daerah sebagaimana PAD lainnya. Sementara pemahaman masyarakat zakat sudah diatur sedemikian rupa dalam Alquran dan Al-Hadist untuk disalurkan kepada asnaf - asnaf yang berhak (mustahik ). Oleh karenanya para penyelenggara pemerintahan di Aceh harus mecari solusi penetapan zakat sebagai PAD, agar tidak melanggar prinsip-prinsip syari’at Islam dalam pengelolaannya, pada sisi lain harus sesuai dengan aturan keuangan yang ada, penyaluranya harus tunduk kepada aturan-aturan yang mengatur tentang Pengelolaan Keuangan Daerah. Dan ternyata sampai sekarang, Zakat sebagai bagian PAD memang masih menyisakan masalah dan berpotensi menjadi kemelut regulasi. Permasalahan berikutnya adalah barkaitan dengan pengaturan Pasal 192 Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2006 yang menyebutkan: “Zakat yang dibayar menjadi pengurang terhadap viii jumlah PPh terhutang dari wajib pajak (taxe credit), pengaturan ini berbeda yang dianut Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat secara nasional yang menganut prinsip zakat dapat dijadikan sebagai pengurang penghasilan (biaya) kena pajak ( t a x e d e d u c t a b l e ) . Aturan yang ditetapkan dalam Undangundang pemerintahan Aceh ini ternyata tidak berjalan sama sekali, hal ini disebabkan peraturan yang mengatur zakat sebagai pengurang atas pajak penghasilan, seperti telah disebutkan, menjadi kewenangan pemerintah pusat, dan sampai saat ini belum ada aturan pelaksananya. Dalam buku ini penulis mencoba menguraikannya secara lebih mendalam lagi, semoga buku ini dapat bermanfaat bagi para pembaca sekalian.

Buku yang ada di tangan pembaca ini mengangkat tentang hukum pengelolaan zakat dalam sistem pemerintahan Aceh menurut Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh yang berbeda dengan daerah lain secara nasional sebagaimana ...

Pengantar Ilmu Pendidikan

Buku ini merupakan karya kolaboratif dosen lintas perguruan tinggi. Hadirnya buku ini merupakan bentuk perhatian para akademisi mengenai pendidikan di Indonesia. Diharapkan dengan adanya buku ini, bisa berkontribusi dalam memajukan pendidikan di Indonesia.

Sarjana Teknik Industri Universitas Widyatama dan Magister Teknik Industri Universitas Pasundan. Kegiatan selain mengajar di dunia pendidikan tinggi, melakukan penelitian bidang ekonomi, sistem logistik transportasi.

Manajemen Pemasaran: Teori dan Pengembangan

Perkembangan dunia yang dinamis dan kompleks sudah tentu memengaruhi beragam upaya pemenuhan kebutuhan dan keinginan manusia yang juga berubah. Hal ini merupakan peluang dan tantangan bagi setiap organisasi baik yang berorientasi pada profit maupun non profit dalam mengoptimalkan pemenuhan kebutuhan dan keinginan manusia tersebut. Dalam menangkap peluang dan mengatasi tantangan tersebut salah satu ilmu yang dapat mengoptimalkannya dan akhirnya memberikan kepuasan pada manusia tersebut adalah Ilmu Manajemen Pemasaran. Tidak ada seorangpun atau organisasi mana pun yang tidak membutuhkan dan perlu mengetahui pemasaran. Untuk membantu pemahaman akan ilmu pemasaran, maka buku ini dibuat dengan pendekatan yang konseptual dan analitis, melalui perspektif ilmu pemasaran mendasar dan dinamis, pembahasan yang cukup universal dengan ruang lingkup yang cukup luas dan konprehensif. Dengan terbitnya buku ini kami menyampaikan terimakasih kepada suluruh pihak yang telah berkontribusi di dalamnya. Dengan harapan buku ini dapat menambah referensi dan kontribusi dengan warna yang baru bagi para pembacanya.

Perkembangan dunia yang dinamis dan kompleks sudah tentu memengaruhi beragam upaya pemenuhan kebutuhan dan keinginan manusia yang juga berubah.

Manajemen Usaha Kecil dan Menengah

Buku “Manajemen Usaha Kecil dan Menengah” ini menyajikan berbagai informasi dalam mengembangkan sebuah bisnis yang relatif kecil dan sederhana. Buku ini dirangkum untuk membuka wawasan para wirausahawan yang ingin menggeluti usaha, khususnya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (MUMKM) dan diharapkan dapat mengambil manfaat dan terinspirasi dari buku ini. Kiranya buku ini dapat memberi masukan bagi para pengambil keputusan, tentang apa yang diberikan kepada para pelaku UMKM dalam mendukung perekonomian nasional. Buku ini membahas : Bab 1 Pengenalan Manajemen Usaha Mikro Kecil dan Menengah Bab 2 Karakteristik UMKM di Indonesia Bab 3 Peranan dan Kinerja UKM di Indonesia Bab 4 Strategi dan Kiat Memilih Jenis UMKM Bab 5 Penerapan Fungsi Manajemen dalam UMKM: Fungsi Perencanaan Bab 6 Penerapan Fungsi Manajemen dalam UMKM: Proses Perorganisasian Bab 7 Penerapan Fungsi Manajemen dalam UMKM: Proses Kepemimpinan Bab 8 Penerapan Fungsi Manajemen dalam UMKM: Proses Pengawasan Bab 9 Mengelola Aspek Keuangan dalam UKM Bab 10 Mengelola Aspek SDM dalam UKM Bab 11 Mengelola Aspek Pemasaran dalam UKM Bab 12 Mengelola Aspek Distribusi dan Produksi dalam UKM Bab 13 Perkembangan UKM di Indonesia Bab 14 Eksistensi UKM di dalam Proses Pembangunan Ekonomi

Buku ini membahas : Bab 1 Pengenalan Manajemen Usaha Mikro Kecil dan Menengah Bab 2 Karakteristik UMKM di Indonesia Bab 3 Peranan dan Kinerja UKM di Indonesia Bab 4 Strategi dan Kiat Memilih Jenis UMKM Bab 5 Penerapan Fungsi Manajemen dalam ...

Bank Dan Lembaga Keuangan Non Bank (Teori dan Aplikasi)

Penulis : Fatih Fuadi Ukuran : 14,5 x 21 cm Tebal : 200Halaman ISBN : 978-623-68723-2-1 SINOPSIS BUKU Buku ini didesain untuk mempersiapkan mahasiswa mengenal ilmu perbankan ataupun non perbankan agar mahasiswa mampu memahami dan mengenal lebih jauh apa itu lembaga keungan bank dan non bank serta konsep dasar dalam berekonomi yang berlandaskan pada syariah berdasarkan pengalaman penerapan ekonomi. Buku ini penulis persembahkan untuk dunia pendidikan Indonesia dan lembaga perbankan untuk menghasilkan sumber daya manusia yang ungggul dan kompeten dalam dunia perbankan maupun non bank. Buku ini terdiri dari sepuluh bab yaitu Bab Pertama tentang Bank & Lembaga Keuangan Lain, Bab Kedua tentang Lembaga Keuangan Syariah, Bab ketiga tentang Kegiatan Bank, Bab Keempat tentang Jasa-Jasa Bank Lain, Bab Kelima tentang Leasing (Sewa Guna Lahan), Bab Keenam tentang Pasar Valas, dan Indeks Harga Saham Gabungan, Bab Ketujuh tentang Pasar Modal, Bab Kedelapan tentang Pegadaian, Bab Kesembilan tentang Bank Garansi, dan Bab Kesepuluh tentang Letter Of Credit, Kliring, dan Safe Deposit Box. Dengan membaca dan memahami buku ini mahasiswa akan menambah bekal untuk menghadapi dunia kerja terutama terkait dengan keuangan baik di lembaga keuangan bank maupun non bank. Selain itu, buku ini selain membahas mendetail setiap teori-teori yang berkaitan dengan keuangan, di dalam buku ini teori yang dijelaskan berdasarkan pengalaman langsung dilapangan sehingga relate sekali dengan keadaan yang sebenarnya di dunia perbankan dan non perbankan dalam kehidupan nyata.

Penulis : Fatih Fuadi Ukuran : 14,5 x 21 cm Tebal : 200Halaman ISBN : 978-623-68723-2-1 SINOPSIS BUKU Buku ini didesain untuk mempersiapkan mahasiswa mengenal ilmu perbankan ataupun non perbankan agar mahasiswa mampu memahami dan mengenal ...